Suara.com - Ratusan orang datang melayat ke pemakaman Maulama Akonjee, (55), imam Masjid Jami Al Furqan, Queens, New York, dan rekannya Thara Uddin, (64), di New York City, Senin (15/8/2016). Seperti diketahui, Maulama dan Thara ditembak dari jarak dekat oleh seorang lelaki seusai menunaikan Shalat Dhuhur hari Sabtu lalu. 
Upacara pemakaman digelar di sebuah lahan parkir dekat lokasi penembakan. Satu demi satu pembicara dalam acara tersebut mendesak pihak berwajib untuk menyelidiki kasus ini hingga tuntas. Mereka juga meminta agar polisi menjamin keamanan warga seperti di kawasan Ozone Park, tempat tinggal dan beraktivitas warga Muslim.
"Kami ingin keadilan," kata Badrul Kahn, pendiri Masjid Al Furqan yang langsung dibalas oleh para hadirin.
Wali kota New York, Bill de Blasio yang turut hadir, menjanjikan bahwa pemerintah akan meningkatkan pengamanan polisi di kawasan tersebut meski motif dari penembakan tersebut masih samar.
"Kami tidak tahu apa yang terjadi namun kami akan (memberikan perlindungan)," kata Blasio. "Sebuah serangan terhadap salah satu dari kita, adalah serangan terhadap kita semua," sambungnya.
Polisi telah merilis sketsa wajah pelaku yang berjenis kelamin lelaki dan berambut gelap. Ia berjenggot, juga berkacamata. 
Polisi juga sudah menangkap seorang lelaki atas tuduhan yang berbeda dan sejauh ini tidak diduga terlibat dalam penembakan. Namun, lansiran NBC, lelaki yang diinterogasi tersebut mirip dengan deskripsi dalam sketsa.
Almarhum Imam Akonjee membawa uang tunai sebesar 1.000 Dolar bersamanya saat ditembak. Namun, uang tersebut tidak diambil pelaku, sehingga motif perampokan pun dikesampingkan. (Reuters)
Tag
Berita Terkait
- 
            
              FSUI Ungkap Banyak Imam Masjid di Jakarta Belum Fasih Baca Al-Qur'an
 - 
            
              Sosok Muhsin Hendricks, Imam Masjid Gay Pertama di Dunia yang Ditembak Mati di Afrika Selatan
 - 
            
              Viral Video Imam Masjid Gay Muhsin Hendricks Ditembak Mati di Afrika Selatan
 - 
            
              Cek Fakta: Arab Saudi Larang Imam Masjid Doakan Palestina
 - 
            
              Kutuk Serangan Israel yang Tewaskan Ismail Haniyeh, Imam Besar Masjid Istiqlal Imbau Gelar Salat Gaib
 
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 - 
            
              Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
 
Terkini
- 
            
              Pemerintah Siap Tanggung Utang Whoosh, Bayar dari Duit Hasil Efisiensi dan Sitaan Koruptor?
 - 
            
              Guru Dianiaya Wali Murid Cuma Gara-gara Sita HP, DPR Murka: Martabat Pendidikan Diserang!
 - 
            
              Warga Protes Bau Sampah, Pramono Perintahkan RDF Plant Rorotan Disetop Sementara
 - 
            
              Tanggul Jebol Terus? DKI Jakarta Siapkan Jurus Pamungkas Atasi Banjir Jati Padang!
 - 
            
              Budi Arie Merapat ke Prabowo Cari Aman dari Kasus Judol? PDIP: Gerindra Bukan Tempat Para Kriminal!
 - 
            
              Prabowo Pasang Badan Soal Utang Whoosh: Jangan Dipolitisasi, Nggak Usah Ribut-ribut!
 - 
            
              Puan Maharani: Negara Harus Permudah Urusan Rakyat, Bukan Persulit!
 - 
            
              Gebrakan Ambisius Prabowo: Whoosh Tembus Banyuwangi, Pasang Badan Soal Utang
 - 
            
              Prabowo Akhirnya Bicara Soal Polemik Whoosh: Saya Tanggung Jawab Semuanya!
 - 
            
              Makin Beringas! Debt Collector Rampas Mobil Sopir Taksol usai Antar Jemaah Umrah ke Bandara Soetta