Suara.com - Atlet ganda putra Indonesia Hendra Setiawan/Rian Agung Saputro menang pada laga perdana mereka dalam turnamen bulu tangkis Denmark Terbuka 2016 setelah mengalahkan pasangan Jerman.
"Kami masih gugup dan bingung saat bermain pada game pertama. Tapi, kami sudah mulai menemukan pola bermain pada game kedua dan ketiga," kata Rian usai bertanding di Odense, Denmark, seperti tercantum dalam situs resmi PP Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) yang dipantau Antara di Jakarta, Rabu.
Hendra/Rian menang atas pasangan Jones Rafly Jansen/Josche Zurwonne dengan skor 17-21, 21-9, 21-17 selama 48 menit.
Pada pertandingan di Odense Sports Park itu, Hendra/Rian masih saling menyesuaikan komunikasi dan gaya bermain masing-masing, termasuk ketika pengambilan bola-bola serangan lawan.
Hendra/Rian masih menunggu lawan pada pertandingan putaran kedua dari hasil pertandingan antara wakil Denmark Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding dengan pasangan Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.
"Kami harus lebih siap lagi dan fokus dari awal permainan. Kami masih butuh penyesuaian sehingga pada game pertama tadi kami masih gugup," ujar Hendra.
Namun, langkah Hendra/Rian tidak diikuti sesama pasangan baru senior-junior pelatnas PBSI yaitu Mohammad Ahsan/Berry Angriawan yang kalah pada laga pertama.
Ahsan/Berry kalah dari pasangan Korea Selatan Solgyu Choi/Kim Gi Jung 23-21, 21-12 dalam laga selama 33 menit. (Antara)
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional