Suara.com - Tenaga kerja Indonesia asal Kabupaten Sampang, Provinsi Jawa Timur, Nuriman (38), meninggal dunia karena terjatuh dari lantai 36 salah satu apartemen di Damansara, Kuala Lumpur, Malaysia.
"Menurut informasi teman sekongsi (perkumpulan orang-orang yang memiliki marga dan asal daerah yang sama) dia terjatuh dari lantai 36," ujar Ketua Ikatan Keluarga Madura (IKMA) Malaysia, Yatim, di Kuala Lumpur, Sabtu (5/11/2016)
Menurut dia, jenazah almarhum kemudian dibawa polisi ke Rumah Sakit Sungai Buloh, Selangor.
Pihaknya tengah berupaya melakukan pendekatan ke perusahaan tempat almarhum bekerja agar korban bisa dipulangkan ke tempat asalnya.
Sejumlah warga negara Indonesia di Malaysia turut berduka dengan kecelakaan yang dialami TKI tersebut.
"Semoga dipermudah segala urusan almarhum. Turut berduka cita," ujar tokoh warga Indonesia di Kuala Lumpur, Saiful Aiman.
Koordinator Satgas Perlindungan KBRI Kuala Lumpur, Yusron D Ambary, ketika dikonfirmasi menyampaikan terima kasih terkait laporan meninggalnya TKI tersebut dari warga.
Namun dia tidak menegaskan secara rinci terkait keberadaan korban.
Kejadian TKI jatuh dari apartemen sering terjadi di Malaysia baik karena kecelakaan kerja maupun hendak melarikan diri.
Pada 2 Januari 2011 seorang TKI tewas setelah terjatuh dari lantai 12 salah satu apartemen di Putrajaya, Malaysia. Sebelumnya perempuan itu hendak turun menggunakan selimut yang diikat dari lantai 12.
Kemudian seorang TKI bernama Sulastri Handi tewas akibat jatuh dari lantai 20 apartemen tempatnya bekerja di lantai 20 Apartemen Vista Commonwealth, Bukit Jalil, Kuala Lumpur. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Kemenaker Pulangkan TKI Korban Kapal Tenggelam ke Kampung Halaman
-
Meski TKI Ilegal, Kemenaker Tetap Dampingi Korban Kapal Tenggelam
-
Puluhan Korban Kapal Tenggelam di Batam Belum Ditemukan
-
Kementerian Tenaga Kerja Inisiasi 100 Desa Buruh Migran Produktif
-
2,5 Tahun Koma di RS Saudi, Kini Kondisi Dede Yeti Mulai Membaik
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Jakarta Diprediksi Hujan Seharian Jumat Ini, Simak Rincian Cuaca di Wilayah Anda
-
Cincin Akik Hijau Jadi Sorotan, Diduga Hantam Wajah Brigadir Nurhadi Sebelum Tewas
-
28 Juta Warga Indonesia Berpotensi Alami Masalah Kesehatan Jiwa, Apa yang Terjadi?
-
Mendagri: Masa Tanggap Darurat Aceh Utara Bisa Diperpanjang
-
PDIP Tegaskan Kedekatan Megawati-Prabowo Tak Ubah Sikap Tolak Pilkada Tidak Langsung
-
Malam Ini, Banjir Jakarta Sudah Rendam Lebih dari 100 RT
-
Banjir Sebabkan Macet Parah di Jakarta, Polisi Sebut Tiga Titik Paling Krusial Ini
-
Pasutri Bandar Narkoba Dibekuk, Polda Metro Jaya Sita 1,2 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
-
Banjir Sebetis di Pemukiman Belakang Kantor Wali Kota Jaksel, Selalu Datang Setiap Hujan Deras
-
Resmi Gabung Dewan Perdamaian Besutan Trump, Prabowo Ungkap Harapan dan Tujuan Indonesia