Suara.com - Ulah Paul George yang menendang bola ke tribun yang kemudian menghantam wajah salah seorang penonton berbuah sanksi dari penyelenggara NBA.
Pada, Selasa (8/11/2016) waktu setempat, pihak NBA menjatuhkan denda 15 ribu dolar AS (sekitar Rp196,9 juta) kepada mega bintang Indiana Pacers itu.
Pemain All-Star NBA tiga kali ini merasa kesal dengan keputusan wasit karena menganggapnya pelanggaran saat melakukan tembakan ketika kuarter ketiga tersisa 1 menit 42 detik kala melawan Chicago Bulls, Sabtu (5/11/2016).
Kekesalan ini pun ditumpahkannya dengan menendang bola ke tribun penonton. Ofisial pertandingan menyatakan aksi itu sebagai techinal foul dan mengeluarkannya dari pertandingan.
Setelah pertandingan, forward berusia 26 tahun ini dengan nada bercanda mengatakan ternyata skill sepakbolanya saat menendang bola tidak sebaik yang dia bayangkan.
George lantas meminta maaf kepada penonton yang telah menjadi korban pelampiasan kekesalannya. Beruntung, tidak ada cedera serius yang dialami penonton tersebut.
George, yang memenangi medali emas bola basket bersama timnas Amerika Serikat pada Olimpiade 2016 Rio de Janeiro, Brasil, Agustus lalu, memiliki rata-rata torehan 20,4 angka, yang merupakan catatan tertinggi untuk tim Pacers yang mengawali musim NBA 2016/2017 dengan rekor 3-4. (NBA)
Berita Terkait
-
Borneo Hornbills Resmi Berevolusi Menjadi Bogor Hornbills Jelang IBL 2026
-
Basket 3x3 Jadi Simbol Kebersamaan dan Sinergi Dunia Logistik
-
Geger Skandal NBA! FBI Bongkar Keterlibatan Mafia Sisilia di Kasus Judi Ilegal
-
Luka Doncic Alami Cedera Jari dan Kaki Kiri, Absen Sepekan
-
Efek Jera Tak Mempan, DKI Jakarta Pilih 'Malu-maluin' Pembakar Sampah di Medsos
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
Terkini
-
Motif Pelaku Ledakan di SMAN 72: KPAI Sebut Dugaan Bullying hingga Faktor Lain
-
Siswa SMAN 72 Terapkan Pembelajaran Online 34 Hari untuk Redam Trauma Usai Ledakan
-
Garis Polisi di SMA 72 Dicabut, KPAI Fokus Pulihkan Trauma Ratusan Siswa dan Guru
-
IPW: Penetapan Tersangka Roy Suryo Cs Sesuai SOP
-
Tampang Sri Yuliana, Penculik Bocah Bilqis di Makassar, Ngaku Kasihan Korban Tak Punya Ortu
-
Anggaran Proyek Monumen Reog Ponorogo Dikorupsi?
-
Dijual Rp80 Juta ke Suku Anak Dalam Jambi, Terungkap Jejak Pilu Penculikan Bocah Bilqis
-
DPD RI Gaungkan Gerakan Green Democracy Lewat Fun Walk dan Penanaman Pohon Damar
-
Terungkap! Bocah Bilqis Hilang di Makassar Dijual ke Kelompok Suku Anak Dalam Jambi Rp 80 Juta
-
Bukan Soal Kontroversi, Ini Alasan Soeharto Disebut Layak Dihargai Sebagai Pahlawan Nasional