Suara.com - Sebuah pesawat yang mengangkut 81 orang, termasuk anggota sebuah klub sepak bola Brasil, terjatuh di dekat Kota Medellin, Kolombia, Senin (28/11/2016) malam.
Pihak bandara setempat mengatakan, diantara 72 penumpang dan 9 kru, ada anggota kesebelasan Chapecoense Real, sebuah klub sepak bola Brasil yang dijadwalkan bertanding melawan klub Kolombia, Atletico Nacional, pada Rabu (30/11/2016), dalam putaran final Piala Amerika Selatan.
"Dikonfirmasi, pesawat dengan nomor penerbangan CP2933 membawa tim @ChapecoenseReal. Diduga ada korban selamat," kicau Bandara Jose Maria Cordova de Rionegro lewat akun Twitternya.
Pesawat jenis LAMIA itu sedang terbang dari Bolivia menuju Medellin saat jatuh di kawasan yang dinamakan Cerro Gordo, sekitar 50 kilometer dari Medellin.
"Tampaknya pesawat kehabisan bahan bakar," kata wali kota La Ceja, Elkin Ospina kepada AFP.
Ia mengatakan, otoritas terkait sudah berada di lokasi. Pusat pelayanan medis dan rumah sakit juga sudah siap menerima para korban luka.
Dalam Twitternya, pihak bandara Medellin mengatakan lokasi kecelakaan hanya bisa dicapai dengan perjalanan darat karena cuaca buruk. (AFP)
Tag
Berita Terkait
-
Kronologi Jatuhnya Pesawat Latih yang Merenggut Nyawa Marsma TNI Fajar Adriyanto
-
Misteri Jatuhnya Pesawat Latih FASI: Prosedur Praterbang Sempurna, Apa Penyebab Marsma Fajar Gugur?
-
Saksi Mata Ungkap Detik-Detik Pesawat Miring Sebelum Hantam Tanah di Ciampea: Suaranya Mengerikan
-
Kronologi Kecelakaan Pesawat FASI di Ciampea Bogor Tewaskan Marsma TNI Fajar Adriyanto
-
Detik-detik Mencekam Pesawat Dipiloti Marsma Fajar Adrianto Terekam Kamera Warga Sebelum jatuh
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
Terkini
-
5 Fakta dan Pihak-pihak yang Terlibat Perang Sudan
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya
-
Usai Budi Arie Kasih Sinyal Gabung Gerindra, Projo Siap Lepas Wajah Jokowi dari Logo!
-
Beri Sinyal Kuat Gabung ke Gerindra, Budi Arie: Saya Satu-satunya yang Diminta Presiden
-
Cuma Hadir di Kongres Projo Lewat Video, Budi Arie Ungkap Kondisi Jokowi: Sudah Pulih, tapi...
-
Dari Blitar, Megawati Inisiasi Gagasan 'KAA Plus', Bangun Blok Baru Negara Global Selatan