Suara.com - Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla menghadiri acara perayaan hari ulang tahun PDI Perjuangan yang ke 44 tahun di Assembly Hall Jakarta Convention Center, Jakarta, Selasa (10/1/2017).
Jokowi dan Jusuf Kalla datang sekitar pukul 09.59 WIB atau sebelum acara dimulai pukul 10.00 WIB.
Di dalam gedung, Jokowi dan Jusuf Kalla duduk berdampingan dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Setelah Megawati dan Jokowi secara bergiliran menyampaikan pidato, tiba waktunya acara pemotongan tumpeng.
Potongan tumpeng yang pertama diberikan Megawati kepada Jokowi di atas panggung.
Sebelum Megawati menyerahkan tumpeng, Jokowi terlihat tersenyum-senyum.
Setelah menerimanya, ribuan orang yang menghadiri acara ulang tahun PDI Perjuangan memberikan tepuk tangan.
Jokowi tak lupa menyalami Megawati sambil membungkukkan badan tanda penghormatan.
Potongan tumpeng yang kedua diberikan Megawati kepada Jusuf Kalla.
Hadirin kembali memberikan tepuk tangan.
Dalam pidato politik tadi, Megawati menegaskan partainya merupakan partai ideologis.
"Saya menjabarkan hal-hal di atas dalam forum ini, untuk menegaskan kembali bahwa PDI Perjuangan tetap memilih jalan ideologis. PDI Perjuangan menyatakan diri tidak hanya sebagai rumah bagi kaum nasionalis, tetapi juga sebagai Rumah Kebangsaan bagi Indonesia Raya," kata Megawati.
Mantan Presiden kelima menginstruksikan kepada semua kader PDI Perjuangan tidak ragu menjadikan markas PDI Perjuangan sebagai rumah aspirasi.
"Kepada kader Partai di seluruh Indonesia, saya instruksikan agar tidak lagi ada keraguan, apalagi rasa takut, untuk membuka diri dan menjadikan kantor-kantor Partai sebagai rumah bagi rakyat untuk menyampaikan aspirasi," kata dia.
Megawati meminta semua kader menjadi "banteng" dalam membela keberagaman.
Berita Terkait
-
Melodi My Way di Bawah Rintik Hujan Batu Tulis Warnai Perayaan Sederhana HUT ke-79 Megawati
-
Kado Ultah ke-79 Megawati: PDIP 'Banjiri' Indonesia dengan Gerakan Tanam Pohon
-
PDIP Tegaskan Kedekatan Megawati-Prabowo Tak Ubah Sikap Tolak Pilkada Tidak Langsung
-
Tim Peneliti Ijazah Jokowi Buka Suara, Sebut Dokumen KPU Harusnya Sah Diuji Publik
-
Kepala Daerah yang Di-endorse Jokowi Ditangkap KPK, Bukti Pengaruh Politik Memudar Pasca Lengser?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Mayat Wanita Membusuk di Kali Pesanggrahan, Suami Histeris di TKP, Ada Apa?
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Badan Geologi Ingatkan Longsor Susulan Masih Mengintai Cisarua, Ini Pemicunya
-
Percepatan Relokasi dan Tata Ruang Aman Jadi Fokus Mendagri Pascabencana
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
Bantah Tebang Pilih, Satgas Ungkap Proses di Balik Perintah Prabowo Sikat 28 Izin Perusahaan
-
Pengamat Nilai Pengacara Nadiem Tak Siap Hadapi Jaksa, Apa Alasannya?
-
Kasus Suami Jadi Tersangka Usai Bela Istri dari Jambret di Sleman, Ini Kronologi Versi Polisi
-
JPO 'Melayang' JIS-Ancol Bakal Jadi Ikon Baru Jakarta, Kapan Bisa Digunakan?