Suara.com - Calon gubernur Jakarta petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengunggah foto tengah mengunjungi warung nasi di Cipinang, Jakarta Timur, Minggu (2/4/2017). Warung yang dikunjungi pasangan Djarot Saiful Hidayat milik Ibu Ismail.
Foto tersebut menunjukkan Ahok tengah mengambil sop dari dari tempat masak.
"Warung nasi Ibu Ismail di Cipinang sopnya enak. Saya sampai nambah. Terima kasih sajiannya bu, semoga warungnya makin ramai," tulis Ahok di akun Facebook.
Setelah melihat sendiri kondisi di sentra-sentra usaha makanan berskala kecil dan menengah, Ahok menegaskan bahwa harga bahan makanan pokok harus stabil.
"Kami minta BUMD Pasar Jaya, Dharma Jaya, dan Food Station Tjipinang Jaya jaga harga bahan pokok stabil. Supaya usaha warung nasi seperti punya Ibu Ismail bisa lancar terus. #JakartaPunyaSemua," tulis Ahok.
Kunjungan Ahok ke warung nasi Bu Ismail mendapatkan perhatian dari warga. Dalam foto terlihat, anak kecil dan warga berebut untuk menonton Ahok mengambil makanan.
Terutama warganet, mereka turut mengomentari kunjungan Ahok ke warung nasi.
"Enak bener... jadi laper.. maksi dulu... amin pak.. moga-moga harga sembako terus stabil.. kalau bisa diturunin lage hahaha.. subsidi terus... pembangunan infrastruktur pake duit CSR ajah hehehe," tulis akun Lay Yanz.
Netizen bernama Siti Warnadi mengapresiasi apa yang dilakukan Ahok.
"Kemanapun bapak pergi pasti ada yg ngerumunin ya pak...kita sadar atau tidak beliau sudah mencuri hati warga Jakarta bahkan Indonesia (sebagian)," tulisnya.
Sebagian warganet yang mendukung Ahok datang dari luar Jakarta. Mereka berharap agar Ahok kembali terpilih.
"Lanjutkan makannya lanjutkan perjuangannya, salam dari luar jawa utk pak ahok..." tulis Otniel Situmorang
"SAYA. Dari kaltim. Saya berdoa semoga para pemimpin di daerah. Km dapat meniru cara pak ahok bekerja. Semangat pak ahok. km salut akan sifat bapak yang mau belajar dan tidak sok suci semua orang pernah salah .hanya orang bijak yang mau belajar dari kesalahannya .bukan saling sindir dan hujat .kami sudah bosan dan muak dengan sifat tyang saling hujat sindir dan sok suci," tulis Muhamad Risky.
Tapi, tak semua warganet menanggapi secara serius. Sebagian cuma bercanda-canda.
"Kalo kaga abis minta tolong bungkusin pak buat pasukan nasi bungkus. Calon sebelah tuh yg doyan demo wkkwkwkw," tulis Vladimir Constantine Lie.
Berita Terkait
-
Ojol Tewas, Ahok Sebut DPR Takut: Kenapa Tidak Berani Terima Orang Demo?
-
Ahok Ikut Komentar Soal Kenaikan Gaji Anggota DPR: Mau Rp1 Miliar Sebulan Oke
-
Ahok Tak Masalah kalau Gaji Anggota DPR Rp1 Miliar Sebulan, Tapi Tantang Transparansi Anggaran
-
CEK FAKTA: Ahok Sebut Jokowi Terseret Korupsi Pertamina Rp 193,7
-
Dari Rival Sengit Jadi Kawan Koalisi? Anies Baswedan Jawab Soal Potensi 'Duet' dengan Ahok
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
Terkini
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Sempat Kabur Saat Kena OTT, Gubernur Riau Ditangkap KPK di Kafe
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru