Suara.com - Padatnya agenda kerja membuat sebagian pejabat negara terpaksa mencuri waktu untuk tidur. Saking lelah, tidur di manapun jadi.
Pejabat negara yang pernah mengalami hal itu dan terpublikasikan lewat media sosial yaitu Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa, sebelumnya Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, dan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan ketika masih menjabat DIrektur Utama PT. Kereta Api Indonesia.
Mereka mendapat apresiasi yang luar biasa dari warganet. Sebagian warganet menyebut mereka sosok yang tetap merakyat dan membuat optimistis.
Menteri Khofifah
Foto Khofifah tertidur di ruang tunggu penumpang Bandara Internasional Juanda, Surabaya, Jawa Timur, viral di media sosial. Foto Menteri Khofifah tersebar menjadi pembicaraan setelah diunggah akun staf Kementerian Sosial.
"Foto ini diambil hari Minggu sekitar pukul 10.55 di Bandara Juanda, Surabaya. Karena pesawatnya masih lama, Ibu Khofifah 'nyuri waktu' buat tidur," tulis @chsaldy di Instagram.
Pemilik akun tersebut merupakan salah satu staf yang mengikuti perjalanan Khofifah.
Khofifah terlihat tertidur pulas tanpa melepaskan kaos kaki. Dia berselimut kain panjang bermotif batik. Tas travel berwarna ungu digunakannya sebagai bantal kepala.
Di kolom caption foto tertulis Khofifah sedianya akan berangkat menuju Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, setelah bertolak dari Bandar Udara (Bandara) Husein Sastra Negara Bandung, Jawa Barat.
Rupanya, usai mengikuti acara pembagian bantuan sosial Program Keluarga Harapan bersama Presiden Joko Widodo di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.
Menteri Susi
Sejak pagi hingga siang kemarin, warganet ramai membicarakan foto Susi Pudjiastuti yang tengah tertidur di kursi ruang tunggu penumpang Bandara John F. Kennedy, New York, Amerika Serikat.
Foto tersebut diunggah oleh akun Jim B. Aditya dini hari tadi. Di atas foto, dia memberikan keterangan tentang peristiwa itu, juga tentang kegiatan Menteri Susi di Amerika Serikat.
"Perempuan tangguh ini layak diberi gelar Ibu Kelautan Indonesia. Tertidur kelelahan di VIP Lounge Bandara JFK, New York, setelah sehari sebelumnya tampil di acara konferensi PBB mengenai kelautan di New York, Amerika Serikat," tulis Aditya.
Jim juga menceritakan dalam acara tersebut, Menteri Susi mendapatkan pujian dari bintang Film Titanic, Leonardo DiCaprio, di konferensi itu.
Berita Terkait
-
Heboh Cuitan Susi Pudjiastuti Tantang Prabowo Panggil Bandar Judol, Nama Budi Arie Disebut-sebut
-
Prosesi Pemakaman Naufal Takdri Al Bari, Atlet Gimnastik yang Meninggal di Rusia
-
Susi Pudjiastuti Geram: Minta Prabowo Hentikan Eksploitasi Raja Ampat
-
Natalius Pigai Usul Bikin Lapangan Demonstrasi, Reaksi Susi Pudjiastuti Jadi Sorotan
-
Surat Terbuka Susi Pudjiastuti untuk Prabowo Soal Tambang Nikel Raja Ampat: Mohon Hentikan, Pak...
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 5 Bek Kanan Terbaik Premier League Saat Ini: Dominasi Pemain Arsenal
Pilihan
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
-
Mahfud MD Bongkar Sisi Lain Sri Mulyani: Sebut Eks Menkeu 'Terlalu Protektif' ke Pegawai Bermasalah
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
Terkini
-
Luncurkan Dana Abadi ITS, BNI dan ITS Dorong Filantropi Pendidikan Digital
-
Dosen di Jambi Dibunuh Polisi: Pelaku Ditangkap, Bukti Kekerasan dan Dugaan Pemerkosaan Menguat
-
Nasib Charles Sitorus Terpidana Kasus Gula Tom Lembong usai Vonisnya Diperkuat di Tingkat Banding
-
Amnesty: Pencalonan Soeharto Pahlawan Cacat Prosedur dan Sarat Konflik Kepentingan!
-
Pemulihan Cikande: 558 Ton Material Radioaktif Berhasil Diangkut Satgas Cesium-137
-
Waspada Banjir Rob, BPBD DKI Peringatkan 11 Kelurahan di Pesisir Utara
-
Bank Mandiri Siap Salurkan Rp3,22 Triliun BLTS Kesra 2025 lewat Jaringan Cabang & Mandiri Agen
-
KAI Siap Suplai Data dan Beri Kesaksian ke KPK soal Dugaan Mark Up Proyek Whoosh
-
Komisi Yudisial Periksa 3 Hakim Kasus Tom Lembong, Hasilnya Belum Bisa Dibuka ke Publik
-
Di Sidang MKD: Ahli Media Sosial Sebut Isu Demo Agustus Sarat Penggiringan Opini