Suara.com - Sebanyak 19 orang tewas dalam kebakaran hutan terburuk di Portugal, Sabtu (17/6/2017) waktu setempat. Mereka tewas karena terjebak di dalam mobil.
"Sembilan belas kematian telah dikonfirmasi, semuanya warga sipil. Tiga di antaranya meninggal karena menghirup asap dan terbakar di rumah ketika mereka mendapati diri mereka terjebak oleh api di jalan dari Figueiro dos Vinhos ke Castanheira de Pera," kata sekertaris Kementerian Dalam Negeri Portugal, Jorge Gomes.
Selain itu sebanyak 14 warga sipil telah terluka, 10 di antaranya mengalami luka serius. Enam pemadam kebakaran juga menjadi korban.
Kebakaran tersebut terjadi sesaat sebelum 15.00 waktu setempat di Kota Pedrogao Grande di distrik Leiria. Sekitar 500 petugas pemadam kebakaran dan 160 kendaraan kemudian dikirim untuk mengatasi kobaran api tersebut.
Namun kobaran api menyebar dengan sangat cepat di 4 arah hutan. Beberapa desa terkena dampak kebakaran, namun belum dipastikan kerusakan yang ditimbulkan atas kebakaran itu.
Belakangan, cuaca Portugal memang tengah panas. Gelombang panas menerjang lebih dari sepekan terakhir.
Suhunya melebihi 40 derajat celcius atau 104 derajat Fahrenheit di beberapa daerah. (AFP)
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Mencurigakan! Kenapa Kerangka Manusia di Gedung ACC Baru Ditemukan Dua Bulan Setelah Kebakaran?
-
Dengar 'Curhatan' Kades, Dasco: DPR Kawal Masalah Lahan dan Dana Desa
-
Intervensi Kemenkeu di Kasus Rp349 T? Mahfud MD Desak Menkeu Purbaya Bertindak Tegas!
-
KPK 'Bidik' Wagub Riau SF Hariyanto, Dugaan Korupsi Proyek PUPR Makin Panas
-
Viral! Gubernur Riau Kena OTT KPK, Wagub SF Hariyanto Banjir Ucapan Selamat
-
Dorong Pertumbuhan Industri, PLN Teken PJBTL 1.800 MVA di Jawa Barat dan Jawa Tengah
-
Aktif Lagi di DPR, Tangis Haru Adies Kadir dan Uya Kuya Pecah Usai MKD Nyatakan Tak Langgar Etik
-
Pasrah Gaji DPR Disetop 6 Bulan usai Sebut Rakyat Tolol, Hukuman MKD Bikin Ahmad Sahroni Kapok?
-
Siswa 13 Tahun Tewas di Sekolah Internasional Gading Serpong, Diduga Jatuh dari Lantai 8
-
Soeharto, Gus Dur dan Marsinah Penuhi Syarat Terima Gelar Pahlawan, Ini Penjelasan Fadli Zon