Suara.com - Tim nasional polo air putra Indonesia pecundangi tuan rumah Malaysia pada laga perdana SEA Games 2017 di National Aquatic Centre, Bukit Jalil, Malaysia, Selasa (15/8/2017).
Anak asuh Milos Sakovic ini menang tipis 4-3. Kemenangan ini membuat Indonesia berada di peringkat kedua sementara. Sedangkan, posisi puncak ditempati Thailand usai menang 9-7 atas Filipina di hari yang sama.
Indonesia pada pertandingan perdana ini turun dengan menggunakan topi putih bergaris merah. Dengan semangat yang tinggi, tim Merah Putih mampu membuka keunggulan lewat gol Delvin Peliciano.
Hanya saja diakhir babak pertama, tuan rumah mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat Irshad Syakir.
Di babak kedua, Indonesia kembali memimpin lewat gol Ridjkie Mulia. Keunggulan tim Merah Putih ini ternyata langsung dibalas pemain tuan rumah, Fam Jia Yi. Kondisi sama kuat 2-2 ini bertahan hingga babak kedua usai.
Pertarungan seru terjadi di babak ketiga. Indonesia yang sejak awal bertekad mengejar medali emas bermain lebih trengginas.
Dua gol akhirnya mampu dicetak oleh anak asuh Milos Sakovic lewat Yusuf Budiman dan Ridjkie Mulia. Malaysia juga tidak ketinggalan melesatkan satu gol lewat Fam Jia Yi.
Dalam kedudukan 4-3 untuk Indonesia, laga semakin sengit. Sebagai tim tuan rumah, Malaysia meningkatkan tempo permainan. Beruntung pertahanan Indonesia cukup solid sehingga hingga berakhirnya babak keempat tidak ada tambahan gol yang tercipta.
"Para pemain terlihat grogi di laga pertama. Secara permainan saya belum puas, banyak yang harus di evaluasi. Tapi secara hasil tentu sangat senang. Karena kemenangan sangat penting di setiap laga," kata Milos Sakovic.
Baca Juga: Masih 'Baby', Tim Hoki Es Indonesia Pede Hadapi SEA Games
Foto: Atlet polo air Indonesia Maulana Bayu Herfian membawa bola ketika bertanding melawan tim polo air Malaysia pada SEA Games XXIX di National Aquatic Centre, Kawasan Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (15/8/2017). [Antara]
Pernyataan yang sama dikatakan salah satu pemain timnas Indonesia, Rezza Aditya. Menurut dia, laga perdana memang berat. Pihaknya berjanji akan terus memperbaiki diri sebelum menghadapi pertandingan berikutnya.
"Sangat berat memainkan laga pertama, kami akan perbaiki kekurangan dan memenangi setiap laga berikutnya (melawan Thailand, besok)," kata kapten timnas polo air Indonesia.
Sementara itu, pelatih timnas polo air Malaysia asal Cina,Voon Yoon Hui, menyesali kekalahan dari Indonesia.
"Saya tak puas hati, kalah dari Indonesia. Namun, kami sudah mencoba dan akan berusaha memenangkan pertandingan selanjutnya," katanya.
Berita Terkait
-
Banding Kasus7Pemain Naturalisasi Ditolak FIFA, FAM Bakal Melawan Balik
-
FIFA Tolak Banding FAM! 7 Pemain Naturalisasi Disanksi Berat
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Tampang Kiper Malaysia yang Jadi Pembunuh Sadis: Tembak Korban 18 Kali di Depan Istri
-
Pemain Naturalisasi Malaysia Dilaporkan Terlibat Kasus Pembunuhan
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting