Suara.com - Favorit juara Formula 1, Lewis Hamilton start pada posisi ketiga pada Grand Prix Meksiko yang akan digelar Minggu (29/10/2017) waktu Indonesia. Posisi tersebut dinilai cukup bagi Hamilton untuk mengamankan gelar juara dunia keempatnya.
Hamilton yang unggul 66 poin dari pebalap Ferarri Sebastian Vettel, hanya perlu finish pada urutan kelima di akhir race.
Bila itu terjadi, Hamilton akan menjadi pebalap asal Britania yang meraih empat gelar dunia, dengan dua balapan tersisa.
Sementara itu, Sebastian Vettel berhasil meraih "pole position" dalam race ini. Ini merupakan pole position ke-50 sepanjang karier Vettel di Formula 1.
Vettel menyatakan bahwa dirinya akan berusaha mencegah Hamilton yang berpeluang besar untuk menjadi juara dunia.
"Saya akan maksimal. Saya layak mendapatkan hasil yang bagus, maka kita lihat saja apa yang akan terjadi," tuturnya.
"Hamilton melakukan pekerjaan hebat dan mobil mereka bekerja lebih baik dibandingkan (mobil-mobil) kami pada akhir pekan ini. Tapi, saya masih di sini untuk bertarung," tambah pebalap Britania 32 tahun itu.
Pebalap Red Bull Max Verstappen, yang merupakan pebalap termuda di FI tahun ini, nyaris meraih pole position. Namun, pebalap asal Belanda itu tengah berada di bawah investigasi "steward," lantaran diduga sengaja menghambat rekan setim Hamilton, Valtteri Bottas, pada fase kedua sesi.
Verstappen, yang diturunkan dari posisi ketiga ke keempat oleh para "steward" pada Grand Prix AS karena melewati batas kecepatan di trek saat menyalip pebalap Ferrari Kimi Raikkonen, frustrasi karena tidak dapat start dari slot teratas.
"(Posisi) kedua bagus namun itu tidak semestinya terjadi. Saya benar-benar menginginkan "pole position" itu," kata pebalap 20 tahun tersebut, yang mengecilkan insiden yang terjadi.
"Itu adalah masalahnya sendiri jika ia mengerem pada tikungan selanjutnya. Saya berada di (jalur) saya dan tidak mendorongnya," tuturnya kepada televisi Sky Sports.
"Saya bergerak ke dalam dan itulah poin di mana Anda melaju ke kanan. Saya tidak melihat adanya insiden." [Antara]
Tag
Berita Terkait
-
Hamilton Tampil Dominan, Berikut Hasil Lengkap FP2 GP Amerika
-
Klasemen Sementara Pebalap dan Konstruktor Usai F1 GP Jepang
-
Juarai GP Jepang, Hamilton Kian Buka Kans Juara Dunia
-
MV Agusta Perkenalkan Motor yang Dibuat Bersama Lewis Hamilton
-
Klasemen Sementara Pebalap dan Konstruktor Usai F1 GP Singapura
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Konflik Lahan di Lebak Memanas, DPR Panggil Perusahaan dan KLHK
-
Di Hadapan Buruh, Aher Usul Kontrak Kerja Cukup Setahun dan Outsourcing Dibatasi
-
Aher Terima Curhat Buruh: RUU Ketenagakerjaan Jadi Sorotan, PHK Sepihak Jadi Ancaman
-
Tips Akhir Tahun Ga Bikin Boncos: Maksimalkan Aplikasi ShopeePay 11.11 Serba Hemat
-
Deolipa Tegaskan Adam Damiri Tidak Perkaya Diri Sendiri dalam Kasus Korupsi Asabri
-
Tak Hadir Lagi di Sidang Sengketa Tambang Nikel Haltim, Dirut PT WKS Pura-pura Sakit?
-
Hasto: PDIP Dorong Rote Ndao Jadi Pusat Riset Komoditas Rakyat, Kagum pada Tradisi Kuda Hus
-
Gubernur Pramono Lanjutkan Uji Coba RDF Rorotan Meski Diprotes: Tidak Kapasitas Maksimum
-
Di Rote Ndao, Hasto PDIP Soroti Potensi Wilayah Terluar RI
-
Belajar Asuransi Jadi Seru! Chubb Life Luncurkan Komik Edukasi Polistory