Suara.com - Rangkaian prosesi pernikahan putri semata wayang Presiden Joko Widodo, yakni Kahiyang Ayu dengan Bobby Nasution, menyita perhatian warga di berbagai daerah Indonesia.
Selain kesakralan prosesi tersebut, ada pula momen-momen unik nan lucu yang juga diperhatikan warga. Salah satunya saat prosesi siraman Kahiyang pada Selasa (7/11/2017).
Kala itu, Kahiyang yang telah disiram sebagai simbolisasi menyucikan diri, diharuskan digendong sang ayah.
Namun, Jokowi rupanya tak bisa menggendong Kahiyang di pundaknya. Selanjutnya, Kahiyang justru tampak tertawa karena tubuhnya tak lagi bisa digendong sang ayah. Tamu dan keluarga yang melihat peristiwa itu juga ikut tertawa.
Foto dan video momen tersebut viral di media-media sosial pada Rabu (8/11/2017). Warganet menilai, momen lucu tersebut sangat alamiah dan tak mengurangi kesakralan prosesi.
Sementara saat akad nikah Kahiyang dengan Bobby, Jokowi sendiri menjadi wali sang putri.
"Saya nikahkan dan saya jodohkan anak kandung perempuan saya Kahiyang Ayu, dengan engkau Muhammad Bobby Afif Nasution bin Insinyur Haji Erwin Nasution almarhum, dengan mas kawin seperangkat alat sholat dan emas seberat 80 gram dibayar tunai," demikian ucapan ijab Jokowi.
Ucapan itu langsung disambut oleh Bobby dengan pernyataan kabul.
Baca Juga: Hadiri Pernikahan Putri Jokowi, Anies: Tak Ada Kesan Mahal
"Saya terima nikah dan jodohnya Kahiyang Ayu binti Joko Widodo dengan mas kawin seperangkat alat sholat dan emas 80 gram dibayar tunai," sambut Bobby.
Kemudian, kedua saksi pernikahan yaitu Wapres Jusuf Kalla dan Darmin Nasution menjawab "sah" akad nikah tersebut.
Dalam acara tersebut yang bertindak selaku pelantun ayat suci Al Quran adalah Agus Maarif, khotbah nikah oleh Said Aqil Siradj dan doa pernikahan oleh Haedar Nasir.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Kementerian PU Tingkatkan Kapasitas Petugas Pelayanan Publik
-
Bukan Cuma Guru Ngaji, Ketua Kelompok Pengajian di Jember Kini Dapat Uang Insentif
-
Siswa Mengadu soal Perundungan di Sekolah, Wagub Rano Karno Janji Usut Tuntas
-
Mendagri Harap Karang Taruna Jadi Motor Penggerak Perubahan Desa
-
Tak Terima Jadi Tersangka, Kakak Hary Tanoe Kembali Ajukan Praperadilan Lawan KPK
-
Hadiri Acara 50 Tahun Kemerdekaan Republik Angola, Mendagri: Kehormatan Besar bagi Rakyat Indonesia
-
KUHAP Baru Disahkan, Ahli Peringatkan 'Kekacauan Hukum' Januari 2026: 25 Aturan Pelaksana Belum Siap
-
Kasus Kekerasan di Jakarta Melonjak, Anak-anak Jadi Korban Paling Dominan
-
LBH Jakarta Tegaskan Judicial Review KUHAP Bisa Menegasikan Marwah MK
-
KUHAP Disahkan, Masyarakat Sipil Desak Prabowo Terbitkan Perppu Pembatalan