Suara.com - Warga Arab Saudi akhirnya bisa menyaksikan film di bioskop pada akhir pekan kemarin, setelah pemerintah setempat mencabut larangan terhadap bioskop di kerajaan itu pada akhir 2017 lalu.
Bioskop itu sendiri masih berupa sebuah tenda tak permanen di Jeddah. Film yang diputar adalah "The Emoji Film" yang pertama kali dirilis pada tahun lalu.
"Kami berusaha untuk menggunakan film-film ini sebagai titik awal, setelah keluar keputusan pada 11 Desember lalu yang mengizinkan pemutaran film di bioskop," kata Amdouh Salim, pihak yang menggelar pemutaran film tersebut, kepada Reuters.
"Sampai saat ini, tak ada infrastruktur bioskop, jadi kami berusaha untuk memanfaatkan tempat yang tersedia," imbuh dia.
Larangan terhadap bioskop di Arab Saudi diberlakukan pada dekade 1980an, tetapi kini di bawah kendali Putera Mahkota Pangeran Mohammed bin Salman kerajaan itu mulai membuka diri terhadap dunia modern.
Pangeran Mohammed, dengan Visi 2030-nya, ingin Saudi mengikuti jejak negara-negara maju dan mulai mengembangkan sektor-sektor ekonomi baru di luar minyak bumi.
Rencananya Arab Saudi akan mulai membangun gedung-gedung bioskop permanen. Targetnya pada 2030 negeri itu akan sudah memiliki 300 unit bioskop.
Januari 2018 sendiri menjadi bulan bersejarah bagi Arab Saudi, karena sejumlah pembaruan yang mulai diberlakukan.
Selain bioskop, mulai akhir pekan kemarin perempuan Arab Saudi sudah dibolehkan menyaksikan pertandingan sepak bola di stadion. Sementara itu sebuah pameran mobil khusus untuk perempuan juga digelar di Jedah, setelah kerajaan itu memutuskan mengizinkan perempuan mengemudikan kendaraan mulai pertengahan tahun ini.
Berita Terkait
-
Jejak Gurun dengan Wajah Futuristik, Pilihan Wisata Arab Saudi Kini Tak Hanya Ibadah
-
Kelewat Nonton di Bioskop? 11 Film Indonesia Kembali Tayang di Netflix November 2025
-
Bioskop Era Baru: Saat Film Terasa Lebih Hidup dan Nyata di Layar Raksasa
-
Komisi VII DPR Sentil Industri Film Nasional: 60 Persen Dikuasai Kelompok Tertentu, Dugaan Monopoli?
-
39 Atlet Indonesia Ikuti Islamic Solidarity Games 2025 di Arab Saudi, Ada Balap Unta
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
-
Rupiah Tembus Rp 16.700 tapi Ada Kabar Baik dari Dalam Negeri
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Naik!
-
IHSG Berpeluang Menguat Hari Ini, Harga Saham INET dan BUVA Kembali Naik?
Terkini
-
Tangan dan Mulut Terikat! Polisi Ungkap Kronologi Penemuan Mayat Tanpa Identitas di Tol Jagorawi
-
Kamis Diperiksa Sebagai Tersangka Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo Cs Tegaskan Tak Gentar
-
Geger di Manokwari! Istri Pegawai Pajak Diculik, Polisi Kerahkan Anjing Pelacak Buru Pelaku
-
Panggilan untuk PNS Terbaik! KPK Buka 6 Jabatan Direktur dan Kepala Biro, Cek Posisinya
-
Diganjar Penghargaan Teladan, Tito Karnavian Beberkan Kunci Sukses Pimpin Negara Kompleks
-
288 Ribu Papan Interaktif Dikirim ke Sekolah, Mendikdasmen Harap Proses Belajar Lebih Inspiratif
-
Mahfud MD Soal Roy Suryo Cs Jadi Tersangka: Hukum Bisa Kacau Jika Ijazah Jokowi Tak Diadili Dulu
-
Terbongkar dari Tato! Polisi Tetapkan Pria Lawan Main Lisa Mariana Tersangka Kasus Video Porno
-
Misteri Keracunan MBG di Bandung Barat Terkuak: BGN Pastikan Bukan Air, Ini Biang Keladinya
-
AHY Ungkap Wasiat Sakral Sarwo Edhie Wibowo Usai Resmi Jadi Pahlawan Nasional