Suara.com - Calon Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak berlibur bersama keluarganya di Kebun Binatang Surabaya, Sabtu (3/3/2018). Emil ditemani istrinya, Arumi Bachsin, dan kedua anaknya, Lakeisha Ariestia Dardak dan Alqeinan Mahsyirputro Dardak.
Emil mengunjungi beberapa satwa yang ada di sana. Mulai dari spesies kera, kudanil, hingga gajah.
Tak hanya itu ia juga berulang kali berinteraksi dengan pengunjung yang ada. Tampak sesekali, di sela-sela obrolan dengan pengunjung, Emil diminta untuk berswa foto.
"Ibu saking pundi bu (ibu dari mana bu)," katanya kepada salah seorang pengunjung berjilbab cokelat, yang mengaku dari Bojonegoro.
Emil berulang kali menyunggingkan senyum ke beberapa pengunjung yang ada. Dia juga berkesempatan menaiki gajah bersama anak keduanya.
"Ayo pak, naik. Tapi hati-hati. (Naiknya) mulai dari kaki kanan, ya", sapa Agus yang juga pawang gajah pada Emil. Emil pun berkeliling dengan menunggangi gajah beserta Qeinan, anaknya yang kedua. Agenda itu pun diakhiri dengan foto bareng bersama para pawang gajah yang menunggu.
Biasanya, Emil sibuk kampanye untuk sebagai Calon Wakil Gubernur Jawa Timur. Ia mendampingi mantan Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansah.
Dalam pencalonannya tersebut ia berupaya membangun Jawa Timur dengan 9 program kerja prioritas yang disebut dengan Nawa Bhakti Satya.
Dalam kontestasi Pilgub Jatim 2018, dua Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur telah mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jatim. Khofifah Indar Parawansa berpasangan dengan Emil Elistianto Dardak yang diusung enam partai, Demokrat, Golkar, PPP, PAN, Nasdem, Hanura dan satu partai pendukung PKPI.
Sedangkan Saifullah Yusuf yang didampingi Puti Guntur Soekarno diusung empat partai, PKB, PDIP, Gerindra dan PKS.(Achmad Ali)
Baca Juga: Arumi Bachsin Resmikan Posko Pemenangan Khofifah-Emil
Berita Terkait
-
Adu Gagasan Merakyat Khofifah dan Gus Ipul di Jawa Timur
-
Anang, Ashanty, Aurel, dan Pasha Jadi Jurkam Khofifah-Emil Dardak
-
Tim Khofifah - Emil Siapkan Selebriti Menangkan Pilkada Jatim
-
Idrus Marham Jadi Mensos, Jokowi: Biar Khofifah Fokus Pilkada
-
PKB Terima Idrus Marham Gantikan Khofifah di Kabinet Jokowi
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Mau Perkuat Partai yang Dipimpin Prabowo, Budi Arie Bicara Soal Kapan Masuk Gerindra
-
Dasco: Gerindra Siap Tampung Gelombang Relawan Projo!
-
PLN Electric Run 2025 Siap Start Besok, Ribuan Pelari Dukung Gerakan Transisi Energi Bersih
-
Merapat ke Prabowo, Budi Arie Bicara Kemungkinan Jokowi Tak Lagi Jadi Dewan Penasihat Projo!
-
Hujan Lebat Iringi Megawati Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Begini Momennya
-
Usai Budi Arie Kasih Sinyal Gabung Gerindra, Projo Siap Lepas Wajah Jokowi dari Logo!
-
Beri Sinyal Kuat Gabung ke Gerindra, Budi Arie: Saya Satu-satunya yang Diminta Presiden
-
Cuma Hadir di Kongres Projo Lewat Video, Budi Arie Ungkap Kondisi Jokowi: Sudah Pulih, tapi...
-
Dari Blitar, Megawati Inisiasi Gagasan 'KAA Plus', Bangun Blok Baru Negara Global Selatan
-
Berenang Jelang Magrib, Remaja 16 Tahun Sudah 4 Hari Hilang usai Loncat dari Jembatan Kali Mampang