Suara.com - Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA menujukan lima nama Calon Wakil Presiden yang ideal untuk Joko Widodo. Airlangga Hartanto mendapatkan nilai tertinggi.
“Jadi lima nama inilah yang kami prediksi yang jadi cawapres idealnya Pak Jokowi. Dan lima nama ini tidak dirangking. Ini hanya pencatatan saja, jadi tidak ada rangking di antara lima nama ini serta kelima nama ini mewakili lima spektrum yang berbeda dan punya keselamatan yang sama untuk dipilih oleh Pak Jokowi,” Peneliti LSI Denny JA Aji Alfarabi, di Kantor LSI Denny JA, Rawamangun, Jakarta Timur, Selasa (10/7/2018).
Ia menjelaskan jika untuk cawapres ideal Jokowi agar kuat di parlemen. LSI Denny JA menguji melalui survei semua ketua umum partai politik yang berpotensi menjadi cawapres Jokowi.
Dari nama-nama yang disodorkan ke publik (responden) untuk dipilih, nama Airlangga Hartarto menjadi pilihan teratas. Sebesar 35,70 persen responden memilih ketua umum Golkar tersebut. Disusul oleh Muhaimin Iskandar (Cak Imin), Ketum PKB sebesar 21,5 persen, dan Ketum PPP Romahurmuzy sebesar 16,0 persen.
“Salah satu faktor yang menyebabkan Airlangga Hartarto teratas karena statusnya sebagai Ketua Umum Partai Golkar, partai pemenang kedua Pileg 2014,” ungkapnya.
Kedua, ujarnya, LSI Denny JA menguji sejumlah nama dari para profesional dan mereka yang dekat dengan pelaku binis. Berdasarkan hasil, cawapres ideal Jokowi yang mengerti dan kapabel soal ekonomi.
Hasilnya nama menteri keuangan, Sri Mulyani, berada di urutan pertama, cawapres Jokowi paling diinginkan publik. Sebesar 32,5 persen memilih Sri Mulyani. Posisi kedua adalah menteri kelautan Susi Pudjiastuti 24,5 persen, dan disusul Chairul Tanjung 17,0 persen
Ketiga, LSI Denny JA menguji sejumlah nama dari perwira Polri dan TNI aktif maupun purnawirawan.
“Cawapres ideal Jokowi agar didukung oleh aparat hukum dan keamanan,” katanya.
Baca Juga: Menunggu Pengumuman Cawapres, Jokowi Diyakini Tak Salah Pilih
Berdasarkan hasilnya, Jenderal Tito Karnavian menjadi cawapres yang paling ideal menurut publik dengan angka sebesar 32,6persen. Disusul mantan panglima TNI Moeldoko sebesar 29,0 persen. Dan mantan Panglima TNI di era Presiden Soeharto, Wiranto, sebesar 25,7 persen.
Keempat, cawapres ideal Jokowi agar didukung oleh tokoh agama berpengaruh. Disusul mantan ketua umum Muhammadiyah, Din Syamsuddin sebesar 17,2 persen, Gubernur NTB, TGH M Zainul Majdi (TGB) sebesar 12,3 persen dan mantan ketua MK Mahfud MD sebesar 9,5 persen.
“Dari nama-nama yang disodorkan dalam survei LSI Denny JA, nama KH Ma’ruf Ami (Ketua MUI) berada dalam posisi pertama sebagai cawapres yang ideal bagi Jokowi,” katanya.
Berita Terkait
-
Luhut Ungkap Cerita saat Anies Baswedan Jadi Timses Jokowi
-
Menunggu Pengumuman Cawapres, Jokowi Diyakini Tak Salah Pilih
-
Surya Paloh Larang Menteri Nasdem di Kabinet Jokowi Jadi Caleg
-
Cak Imin Didepak dari Cawapres Jokowi, Tapi Masuk Daftar Panjang
-
Mau Nyapres, PA 212 Diingatkan Anies Tak Ulangi Kesalahan Jokowi
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
Terkini
-
Jalani Sidang dengan Tatapan Kosong, Ortu Terdakwa Demo Agustus: Mentalnya Gak Kuat, Tiga Kali Jatuh
-
Pohon Tumbang Lumpuhkan MRT, PSI Desak Pemprov DKI Identifikasi Pohon Lapuk: Tolong Lebih Gercep!
-
Merasa Terbantu Ada Polisi Aktif Jabat di ESDM, Bagaimana Respons Bahlil soal Putusan MK?
-
Terbongkar! Sindikat Pinjol Dompet Selebriti: Teror Korban Pakai Foto Porno, Aset Rp14 Miliar Disita
-
Usut Kasus Korupsi Haji di BPKH, KPK Mengaku Miris: Makanan-Tempat Istirahat Jemaah jadi Bancakan?
-
Jember Kota Cerutu Indonesia: Warisan yang Menembus Pasar Global
-
Dissenting Opinion, Hakim Ketua Sebut Eks Dirut ASDP Ira Puspadewi Harusnya Divonis Lepas
-
Komisi III 'Spill' Revisi UU Polri yang Bakal Dibahas: Akan Atur Perpanjangan Batas Usia Pensiun
-
Jadi Pondasi Ekonomi Daerah, Pemprov Jateng Beri Perhatian Penuh pada UMKM
-
Buntut Demo Agustus Ricuh, 21 Aktivis Didakwa Hina Presiden dan Lawan Aparat