Suara.com - Institut Pertanian Bogor (IPB) akhirnya menerima uang pelunasan tunggakan biaya perkuliahan mahasiswa Simalungun, Sumatera Utara, yang berstatus peserta Beasiswa Utusan Daerah (BUD), Arnita Rodelina Turnip.
Arnita sepekan terakhir menjadi topik pembicaraan publik nasional, karena dana BUD miliknya dari Pemkab Simalungun disetop sepihak setelah ia menjadi mualaf.
"Kamis (2/8) kemarin, Dinas Pendidikan Kabupaten Simalungun telah membayar tunggakan dana beasiswa BUD IPB atas nama Arnita Rodelina Turnip Rp 55 juta," kata Kabiro Hukum, Promosi dan Humas IPB Yatri Indah Kusuma, dalam siaran persnya, Jumat (3/8/2018).
Selain itu, Pemkab Simalungun sebagaimana isi surat yang ditujukan kepada Ombudsman Sumatera Utara pada 2 Agustus 2018 juga menyatakan, komitmennya untuk terus membiayai pendidikan Arnita dan biaya hidup sesuai perjanjian kerjasama yang ditandatangi IPB bersama Pemkab Simalungun tahun 2015.
Rektor IPB Arif Satria mengakui sangat mengapresiasi langkah positif Pemkab Simalungun tersebut, sebagai bagian dari upaya mencetak generasi penerus yang unggul.
"Langkah positif ini yang akan turut memajukan pembangunan, khususnya pada aspek pertanian di kabupaten tersebut di masa mendatang," ungkap Arif.
Sebelumnya, Arnita Rodelina Turnip, warga Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, kaget karena pemkab setempat secara sepihak memutus dana BUD miliknya.
Arnita terpaksa dinonaktifkan oleh rektorat IPB, Jawa Barat. Keluarga menduga, pemutusan sepihak dana BUD itu karena Arnita pindah agama.
Arnita memang mualaf. Dia berpindah keyakinan dan masuk Islam pada September 2015. Pada 2016, beasiswanya dihentikan. Dia dikeluarkan sebagai penerima BUD. Arnita dan keluarganya mengaku tidak pernah mendapatkan peringatan sebelumnya. [Rambiga]
Baca Juga: Gili Lawa Kebakaran, Menteri Siti Nurbaya: Turis Jangan Konyol
Kontributor : Rambiga
Berita Terkait
- 
            
              Menristekdikti Siap Berikan Beasiswa Arnita, Mahasiswi IPB Mualaf
 - 
            
              Beasiswa Disetop karena Mualaf, Ini Tanggapan Menristekdikti
 - 
            
              Pemkab Simalungun Akhirnya Lunasi Utang Kuliah Arnita yang Mualaf
 - 
            
              Pemkab Simalungun Akhirnya Mau Bayar Beasiswa Arnita yang Mualaf
 - 
            
              Beasiswa Dicabut karena Mualaf, Arnita Sempat Dicap Radikal
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
 - 
            
              Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
 - 
            
              Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
 - 
            
              BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja
 - 
            
              PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta untuk Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik
 - 
            
              Koalisi Masyarakat Sipil Gugat UU TNI, Tolak Ekspansi Militer ke Ranah Sipil
 - 
            
              KPK Sita Uang Miliaran Rupiah dalam OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
 - 
            
              Pramono Pastikan Kampus IKJ Tak Dipindah ke Kota Tua, Fokus Bangun Ekosistem Seni di TIM
 - 
            
              Onad Resmi Direhabilitasi: Bukan Pengedar, Ini Alasan BNNP DKI
 - 
            
              Budi Arie Merapat ke Gerindra? Muzani: Syaratnya Cuma Ini!