Suara.com - Seorang pria bernama Ingot Junardi Simatupang ditemukan tewas di Diskotek Lounge Crown, Jakarta Barat pada Minggu (9/9/2018). Belum diketahui secara pasti penyebab Ingot tewas, apakah karena over dosis atau sebab lain.
Kanit Reskrim Polsek Metro Taman Sari AKP Rango Siregar mengatakan, kasus tewasnya pengunjung diskotek itu berawal dari laporan Rumah Sakit Husada, Jakarta Pusat.
"Ya kita dapat laporannya dari RS Husada," kata Rango saat dikonfirmasi Suara.com, Senin (10/9/2018).
Dari penyelidikan sementara, kata Rango, Ingot yang bekerja sebagai sales di salah satu perusahaan swasta itu datang ke Lounge Crown bersama tiga rekannya. Kemudian, mereka memesan minuman keras jenis Long Island di diskotek tersebut. Meski demikian, Rango mengaku belum bisa memastikan penyebab kematian Junardi.
"Iya (minum-minum di diskotek), tapi ini masih penyelidikan kita ya. Kita masih belum bisa memberikan keterangan resmi," kata dia.
Alasan polisi belum bisa memberikan kesimpulan atas tewasnya Ingot karena masih menunggu hasil visum dari rumah sakit.
"Karena hasil visum juga belum didapat. Apa penyebab kematiannya," kata dia.
Pasca ditemukan tewas, jasad Ingot langsung dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat. Polisi juga telah memeriksa sejumlah pegawai Diskotek Lounge Crowm guna menindaklanjuti kasus tewasnya pria diduga OD tersebut.
"Sudah kami periksa, sekuriti dengan waiters ya," tandasnya.
Baca Juga: Perempuan Ini Demam Kalau Tidak Tidur 19 Jam Sehari, Kok Bisa?
Berita Terkait
-
Melahirkan di Kolong Jembatan, Wati Kini Dirawat di Panti Sosial
-
Petaka Jadi Istri Siri, Sekali Ketemu Malah Dianiaya Suami
-
Wati Sendirian Lahirkan Bayi di Kolong Jalan Layang Rawabuaya
-
Usut Pengeroyokan Sopir Mabuk, Polisi Periksa Driver Ojol
-
Reaksi Sabu Diduga Picu Franky Tabrak 2 Pemotor di Taman Sari
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Prediksi Timnas Indonesia U-17 vs Zambia: Garuda Muda Bidik 3 Poin Perdana
-
Harga Emas Hari Ini di Pegadaian Kompak Stagnan, Tapi Antam Masih Belum Tersedia
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
Terkini
-
Sosok Teuku Faisal Fathani: Penemu Alat Pendeteksi Longsor yang Kini Pimpin BMKG
-
Kepala BMKG Diganti: Profesor UGM Teuku Faisal Gantikan Dwikorita, Menhub Peringatkan Hal Ini
-
Perintah Tegas Prabowo Usai Airbus A400M Mendarat: Sulap Jadi Ambulans Udara dan Damkar
-
Bantah Korupsi, Sahroni 'Serang' Balik: yang Teriak Itu Boro-boro Bayar Pajak, Pasti Nunggu Sembako!
-
MKD Beberkan Dugaan Pelanggaran Etik 5 Anggota DPR: Joget di Sidang hingga Ucapan Kontroversial
-
Sindir Pajak hingga Sembako, Ahmad Sahroni Muncul usai Rumah Dijarah: Alhamdulillah Saya Tak Korupsi
-
Rencana Projo Ganti Logo, Sinyal Budi Arie Mulai Menjauh dari Jokowi?
-
Terekam CCTV! Trio 'Triceng' Beraksi: Bobol Pagar Bawa Kabur Motor, Ayam, Serta Sandal di Cipayung
-
Hidup dalam Bau Busuk, Warga Desak Penutupan RDF Rorotan
-
Gagah! Prabowo Serahkan Kunci Pesawat Angkut Terbesar TNI AU Airbus A400M, Ini Kehebatannya