Suara.com - Seorang calon anggota legislatif (caleg) di Ponorogo, Jawa Timur, melaporkan pemilik satu akun Facebook karena dinilai menghina dan merugikan dirinya yang sedang berkontestasi sebagai calon anggota DPRD setempat.
Siti Noor Ainie, Caleg nomor urut 2 PDIP di dapil Ponorogo 1 (Kecamatan Ponorogo dan Kecamatan Babadan), mendatangi mapolres Ponorogo, Rabu (5/12/2018).
Bersama penasihat hukum dan pengurus DPC PDIP Ponorogo, ia melaporkan sebuah akun bernama Wira Tirta ke Satreskrim Polres Ponorogo dan Sentra Gakkumdu setempat.
Siti menyatakan, dirinya dan DPC PDIP merasa tidak terima terhadap unggahan yang dilakukan oleh pemilik akun Wira Tirta.
Dalam unggahan di grup Facebook ‘ICWP tanpa sensor’, akun tersebut memajang foto dirinya yang merupakan alat peraga kampanye.
“Tapi di situ ada penghinaan. Di atas foto kampanye saya ada tulisan ‘Gak punya prestasi untuk Ponorogo, jangan dipilih. Buruk rupa buruk hati pula.’ Seperti itu. Tentu saja saya tidak terima. Kawan-kawan di partai juga tidak terima. Ada logo partai kami juga di situ karena memang mereka yang mengusung saya,” kata perempuan yang akrab disapa Nora ini seusai melapor seperti diberitakan Beritajatim.com.
Ia berharap pihak kepolisian bisa bergerak cepat dan segera mengambil tindakan atas penghinaan ini. Apalagi, kalau kemudian bisa melacak pemilik akun dan memprosesnya secara hukum.
Menanggapi hal ini, Ketua Bawaslu Kabupaten Ponorogo Ahmad Syaifulloh sebagai bagian dari Sentra Gekkumdu menyatakan, telah menerima laporan dari caleg PDIP Siti Noor Ainie.
Laporan tersebut atas komentar buruk yang dilayangkan akun Wira Tirta dalam Grup ICWP tanpa sensor.
Baca Juga: MU Imbang Lawan Arsenal, Mourinho: Kami Melakukan Kesalahan
“Atas laporan tersebut Bawaslu akan mediskusikan dan memplenokan laporan yang masuk. Selanjutnya kami akan berkoordinasi dengan tim cyber crime Polres Ponorogo,” ujarnya.
Berita ini kali pertama diterbitkan Beritajatim.com dengan judul “Merasa Dihina di Facebook, Caleg PDIP Ponorogo Lapor Polisi”
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Rismon Desak Klarifikasi Jujur Usai Eggi Sudjana Disebut Minta Maaf dan Rangkul Jokowi di Solo
-
Bivitri Susanti Nilai Pilkada Tidak Langsung Berisiko Membuat Pemimpin Abai ke Rakyat
-
Fakta di Balik Siswa Sekolah Rakyat: 67 Persen dari Keluarga Berpenghasilan di Bawah Rp1 Juta
-
Pelapor Kasus Fitnah Ijazah Palsu Jokowi Dipanggil Polda, Laporan Eggi Sudjana Dicabut?
-
Tok! Hakim Tolak Eksepsi Nadiem Makarim, Sidang Korupsi Chromebook Lanjut ke Pokok Perkara
-
Pakar: Laporan Terhadap Pandji Pragiwaksono Salah Alamat, Ini Alasannya!
-
KPK Tetapkan Gus Yaqut Jadi Tersangka Kasis Kuota Haji, Maman PKB: Harus Diusut Tuntas
-
Soal Pandji Pragiwaksono Dipolisikan, Garin Nugroho Singgung Mental Kerdil Hadapi Kritik
-
Bareskrim Turunkan Tim ke Sumbar Bidik Tambang Emas Ilegal, Ada Aktor Besar yang Diincar?
-
Banjir Arteri, Polisi Izinkan Sepeda Motor Masuk Tol Sunter dan Jembatan 31