Suara.com - Sepasang mayat ditemukan di dalam jurang berkedalaman 50 meter di Jalan Simpati Kecamatan Simpati Kabupaten Pasaman Sumatera Barat pada Kamis (16/5/2019) sekitar Pukul 11.30 WIB. Kedua mayat tersebut ditemukan tanpa diketahui identitasnya.
Kapolsek Bonjol Iptu Roni mengatakan identitas kedua mayat tersebut masih dalam identifikasi oleh pihak kepolisian setempat.
"Benar. Sepasang mayat Laki-laki dan perempuan. Saat ini kedua mayat baru saja berhasil diangkat dari dasar jurang untuk di identifikasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lubuk Sikaping," terang Iptu Roni kepada Covesia.com - jaringan Suara.com di lokasi kejadian.
Sementara itu, Kasatreskrim Polres Pasaman AKP Lazuardi mengatakan ditemukan luka bekas penganiayaan di sejumlah bagian tubuh korban.
"Diduga kedua mayat korban pembunuhan. Namun kasus ini terus kita dalami dengan mengumpulkan bukti-bukti dan saksi-saksi yang ada," tukasnya.
Hingga saat ini, polisi menemukan sejumlah barang bukti berupa sandal, kain sarung dan selimut yang diduga milik korban dan telah diamankan polisi setempat.
Sementara itu, seorang warga setempat Novi mengaku terkejut dengan penemuan kedua mayat tersebut.
"Sangat terkejut. Sebab, baru kali ini kejadian seperti ini terjadi di sini," ungkapnya.
Meski begitu, warga setempat sampai saat ini memastikan korban bukan berasal dari wilayah tersebut.
Baca Juga: Mayat Wanita Termutilasi di Eks Mal Matahari Tercium Seperti Bangkai Tikus
"Tidak ada. Mungkin korban memang tidak warga Simpati ini," ujarnya.
Berita Terkait
-
Tercium Bau Gorengan, Buruh Cangkul Kaget Ternyata Mayat Terbakar
-
Geger, Mayat Wanita Mengambang Tersangkut Sampah di Depan Kantor Camat
-
Temuan Jasad Pria Misterius Terbungkus Koper Gegerkan Warga Blitar
-
Penemuan 2 Jasad Misterius Penuh Darah Gegerkan Warga Cisarua Bogor
-
Tewas Dalam Mobil, Laki-laki Misterius di Mojokerto Sempat Makan Nasi Rawon
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini