Suara.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menggratiskan rute Pulogebang - Pulogadung secara Sejak 7 - 9 Juni. Rute itu merupakan rute tambahan untuk mengantisipasi lonjakan arus balik.
Direktur Utama Transjakarta Agung Wicaksono mengatakan, rute tambahan ini beroperasi 24 jam selama tiga hari.
"Layanan gratis ini hadir untuk mendukung kegiatan arus balik dengan angkutan pendukung guna memberi aksesibilitas masyarakat," ujar Agung di Jakarta, Sabtu.
Dia mengatakan Transjakarta telah menyediakan sembilan unit bus Metrotrans dengan kapasitas 68 orang baik duduk maupun berdiri.
Layanan ini, kata Agung, merupakan penugasan dari Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta kepada Transjakarta dalam rangka arus balik gratis angkutan Lebaran tahun 2019/1440 H oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.
Sebelumnya untuk memfasilitasi masyarakat akan kembali ke kampung halaman masing-masing, Transjakarta juga mengoperasikan rute tambahan ke Pulogebang, yakni Lebak Bulus-Pulogebang (11E), Pasar Minggu-Pulogebang (11F), Pinang Ranti-Pulogebang (11H) dan Tanjung Priok-Pulogebang (10E).
Keempat rute tersebut beroperasi mulai Rabu, 29 Mei 2019 hingga13 Juni 2019 dengan jam operasi pada pukul 05.00 WIB sampai dengan 22.00 WIB
Bus diberangkatkan setiap 30 menit dengan melalui jalur tol untuk mempercepat waktu perjalanan. (Antara)
Baca Juga: Hari Ini Puncak Arus Balik Kereta Api ke Jakarta, Senin Sudah Masuk Kerja
Berita Terkait
-
Hari Ini Puncak Arus Balik Kereta Api ke Jakarta, Senin Sudah Masuk Kerja
-
Naik 400 Persen, 5.972 Orang Balik Jakarta dari Kampung Lewat Pulo Gebang
-
60 Ribu Kendaraan Diprediksi Bakal Melintas di Tol Solo - Semarang
-
Malam Ini, One Way ke Jakarta Diberlakukan di Tol Cikampek - Cikarang Barat
-
Arus Balik Pemudik, TransJakarta Pulogebang - Pulogadung Gratis 3 Hari
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Keji! Nenek Mutmainah Tewas, Jasadnya Diduga Dibakar dan Dibuang Perampok ke Hutan
-
Subsidi Menyusut, Biaya Naik: Ini Alasan Transjakarta Wacanakan Tarif Baru
-
Strategi Baru Turunkan Kemiskinan, Prabowo Akan Kasih Fasilitas buat UMKM hingga Tanah untuk Petani
-
Empat Gubernur Riau Tersandung Korupsi, KPK Desak Pemprov Berbenah
-
Nasib Gubernur Riau di Ujung Tanduk, KPK Umumkan Status Tersangka Hari Ini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau
-
Nasib Diumumkan KPK Hari Ini, Gubernur Riau Wahid Bakal Tersangka usai Kena OTT?
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR