Suara.com - Aksi nekat ditunjukkan seorang pria Thailand yang rela terjun dari jembatan demi janji yang pernah diucapkan.
Kisahnya menjadi perbincangan di media sosial setelah dibagikan oleh akun Facebook @ThaiRescueNews pada Selasa (13/4/2019).
Pria yang diketahui bernama Nopporn Puangsak (41) terjun dari jembatan ke tepi laut yang dipenuhi lumpur. Namun ternyata lumpur tersebut terlalu dalam sehingga ia tidak bisa naik.
Beruntung saat pandai besi itu berusaha meminta tolong, seorang melihat topi dan sepatu yang tergelatak di pinggir jalan. Pria itu refleks langsung melihat ke bawah jembatan dan menjumpai orang di sana.
Lantas pria itu mengabarkan petugas berwenang terkait kejadian itu. Tak berselang lama, pertugas keselamatan datang ke lokasi.
Mereka mengulurkan seutas tali untuk menarik Nopporn Puangsak dari bawah. Dibutuhkan waktu sekitar 40 menit untuk proses evakuasi sampai pria itu terangkat ke jembatan.
Beruntung korban tidak terluka, warga yang penasaran dengan motivasi pria yang menceburkan diri itu kemudian mencoba bertanya.
Tak diduga, Nopporn Puangsak mengungkap alasan menyedihkan. Ia nekat terjun dari jembatan untuk mengambil meteran yang tiba-tiba terlepas dari tangannya dan jatuh ke air berlumpur.
Baginya benda berukuran mungil itu sangat berharga. Mendiang istri Nopporn memberikan meteran tersebut sebelum meninggal.
Semenjak saat itu, Nopporn berjanji untuk menjaga meteran dengan baik sebagai wujud rasa cintanya kepada sang istri.
Baca Juga: Viral! Dicurangi di Jembatan Timbang, Sopir Truk Tantang Petugas Dishub
Berita Terkait
-
Interview Bonnadol: Fan Meeting Jakarta, Kekaguman pada Rizky Febian, dan Proyek Baru yang Ditunggu
-
Gokil! Bonnadol Tampil Fasih Berbahasa Indonesia di Fan Meeting Jakarta
-
Keseruan Fan Meeting Perdana Bonnadol di Jakarta, Momen Nyanyi 'Kesempurnaan Cinta' Bikin Pecah
-
6 Kontroversi Miss Universe 2025 yang Menggemparkan Ajang Kecantikan Dunia
-
Kiper Thailand Usung Misi Balas Dendam ke Timnas Indonesia U-23 Jelang SEA Games 2025
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Jelang HUT ke-11, Kaesang Sebut PSI Masuki Era Baru dan Siapkan Strategi AI untuk Pemilu 2029
-
Kebakaran Hebat di Palmerah Hanguskan 50 Rumah, 350 Warga Mengungsi
-
Akal Bulus Pasutri Polisi Gadungan: Pura-pura Istri Pendarahan, Mobil Sopir Online Lenyap
-
Geger Siswa SMPN 19 Tangsel Tewas Diduga Dibully, Mendikdasmen: Saya Akan Dalami Kasus Ini!
-
Operasi Langit di Cilacap: BNPB 'Halau' Hujan Demi Percepat Evakuasi Korban Longsor
-
Perjalanan Cinta Rugaiya Usman dan Wiranto
-
RUU KUHAP Dikebut Tanpa Suara Publik, Anggota Komisi III DPR Terancam Dilaporkan ke MKD
-
Viral Hewan Ragunan Kurus Diduga Dana Jatah Makan Ditilep, Publik Tuntut Audit
-
Kabar Duka! Istri Wiranto, Rugaiya Usman Meninggal Dunia di Bandung
-
Geger Bayi di Cipayung: Dibuang di Jurang, Ditemukan Hidup dalam Goodie Bag Saat Kerja Bakti