Suara.com - Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-74, Kementerian Sosial menyelenggarakan Pesta Olahraga dan Kesenian (Poksi) 2019, di Kantor Kemensos, Jakarta Pusat, Kamis (15/8/2019). Acara tersebut diselenggarakan selama dua hari, yaitu 15 dan 16 Agustus 2019.
“Kegiatan ini diikuti 1.103 kontingen dari seluruh direktorat, dan ada piala bergilir bagi juara umum," kata Asep Sasa, Ketua Panitia Poksi 2019.
Menteri Sosial (Mensos) Agus Gumiwang Kartasasmita membuka Poksi 2019 ini dengan melepaskan balon merah putih, yang dilanjutkan dengan devile para kontingen yang menampilkan berbagai kreativitas mereka.
Selain dari jajaran Sekretariat Jenderal, ada juga defile dari Inspektorat Jenderal, Direktorat Jenderal Pemberdayaan Sosial, Direktorat Perlindungan dan Jaminan Sosial, dan Direktorat Jenderal Penanganan Fakir Miskin. Setiap direktorat menampilkan sisi kebhinekaan dan keberagaman budaya yang dimiliki Indonesia, seperti kuda lumping, dan penggunaan busana adat daerah.
“Kekompakan ini modal besar Kemensos menjalankan program pembangunan Kesejahteraan Sosial khususnya program dalam upaya menurunkan angka kemiskinan,” ujar Mensos.
Poksi 2019 dimeriahkan dengan beragam lomba dan permainan tradisional, mulai dari bola voli, futsal, tenis meja, catur, bulutangkis, bakiak gandeng, tarik tambang, balap karung, makan kerupuk, dan joged balon.
Agus yang mengenakan kaos merah putih dipadu celana olahraga berwarna senada juga ikut serta mengikuti lomba balap karung. Selain diisi dengan aneka perlombaan, Poksi 2019 juga dimeriahkan dengan penampilan penyanyi campur sari, Didi Kempot.
Berita Terkait
-
Soal Peluang Jadi Ketum Golkar, Agus Gumiwang: Saya Jadi Mensos Saja
-
Mensos : Kemensos Gerak Cepat Merespons Bencana Gempa Banten
-
Bukan karena Gempa, Mensos Sebut 3 Warga Banten Meninggal karena Sakit
-
Kemensos Berkomitmen Tingkatkan Data Penerima Bantuan agar Tepat Sasaran
-
Dua Satuan Kerja Kemensos Raih Top 99 Inovasi Pelayanan Publik
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Lowongan Kerja PLN untuk Lulusan D3 hingga S2, Cek Cara Daftarnya
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
-
Muncul Tudingan Ada 'Agen' Dibalik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir, Siapa Dia?
Terkini
-
Organisasi Kesehatan Kritik Rencana Menkeu Tidak Naikkan Cukai Rokok 2026: Pembunuhan Rakyat!
-
Hariati Sinaga Kritik Sistem Kapitalis yang Menghalangi Kesetaraan
-
Ramai Aspirasi Pemekaran, NasDem Desak Pemerintah Segera Terbitkan PP DOB
-
Prabowo Pimpin Upacara Hari Kesaktian Pancasila, Lanjut Tinjau Monumen Pancasila Sakti
-
Pemprov DKI Bangun Dua Kantor Kelurahan Hasil Pemekaran Kapuk, Kejari Jakbar Ikut Kawal Anggaran
-
Tren Penindakan Korupsi 2024 Anjlok, Kerugian Negara Justru Meroket
-
DPR Desak Pemerintah Gerak Cepat Tangani Ambruknya Musala Ponpes Al Khoziny di Sidoarjo
-
Perempuan Masih Jadi Objek Politik? Kritik Pedas Mahasiswi untuk Demokrasi Indonesia
-
Cuaca Hari Ini: Hujan Merata di Kota-kota Besar Jawa dan Sumatera
-
Pengacar Arya Daru Pangayunan Minta Polisi Dalami Sosok Vara dan Dion, Siapa Dia?