Suara.com - Seorang wanita bernama Mia Riyadi (62) menghilang selama 10 bulan. Saat ditemukan di rumahnya, Perumahan Karang Elok, Penjaringan, Jakarta Utara, kondisinya hanya tinggal tengkorak.
Hal ini diungkap oleh Kanit Reskrim Polsek Penjaringan, Jakarta Utara, Kompol Mustakim. Keluarga Mia, kata Mustakim, mendapat kabar Mia sejak 10 bulan yang lalu hilang kontak.
"(Meninggalnya) Itu sudah lama, kurang lebih sudah 10 bulan," kata Mustakim saat dihubungi, Jumat (30/8/2019).
Awalnya, tetangga Mia dihubungi oleh pihak keluarga dan diminta untuk memeriksa rumah korban karena wanita tua itu tidak bisa dihubungi. Saat diperiksa, ditemukan tulang manusia yang belakangan diketahui adalah jasad Mia.
"Saksi dapat telepon dari kakak korban yang ada di Kanada untuk cek rumah korban. Saksi mendobrak rumah korban dan menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia, kondisinya sudah jadi tengkorak," jelas Mustakim.
Mustakim menuturkan, Mia selama ini tinggal sendirian di rumahnya. Korban juga diketahui belum menikah dan tidak memiliki pekerjaan sehingga tidak diketahui kabarnya.
"Korban ini sudah umur 62 tapi belum nikah. Dia enggak kerja itu sudah 62 umurnya," kata Mustakim.
Tetangga yang menemukan tengkorak Mia langsung melaporkannya ke polisi. Setelah dilakukan olah TKP oleh kepolisian, diduga korban meninggal karena sakit tanpa diketahui siapapun.
"Hasil olah tempat kejadian perkara tidak ada tanda-tanda kekerasan dan barang yang dia miliki juga masih utuh. Diperkirakan korban sakit namun tidak diketahui oleh siapapun," kata Mustakim.
Baca Juga: Kesaksian Edi yang Keluarganya Dibunuh Sang Kakak hingga Jadi Tengkorak
Karena tidak ditemukan adanya indikasi kriminal, tengkorak Mia dikembalikan kepada pihak keluarga. Polisi memutuskan untuk tidak mengusut lebih jauh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Kena OTT, Gubernur Riau Abdul Wahid Masih Jalani Pemeriksaan di Gedung KPK
 - 
            
              Penguasa Orba Diusulkan Dapat Gelar Pahlawan, Puan Maharani Ungkit Rekam Jejak Soeharto, Mengapa?
 - 
            
              Projo Siap Hapus Logo Jokowi, Gibran Santai: Itu Keputusan Tepat
 - 
            
              Geger Gubernur Riau Kena OTT KPK, Puan Maharani Beri Peringatan Keras: Semua Mawas Diri
 - 
            
              Jakarta Waspada! Inflasi Oktober Meroket: Harga Emas, Cabai, dan Beras Jadi Biang Kerok?
 - 
            
              UAS Turun Gunung Luruskan Berita OTT Gubernur Riau: Itu yang Betul
 - 
            
              Yakin Kader Tak Terlibat? Ini Dalih PKB Belum Ambil Sikap usai KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid
 - 
            
              Utang Whoosh Aman? Prabowo Pasang Badan, Minta Publik Jangan Panik!
 - 
            
              Murka! DPR Desak Polisi Tak Pandang Bulu Usut Kasus Guru di Trenggalek Dianiaya Keluarga Murid
 - 
            
              Pemerintah Siap Tanggung Utang Whoosh, Bayar dari Duit Hasil Efisiensi dan Sitaan Koruptor?