Suara.com - Paspor merupakan salah satu dokumen yang wajib dijaga oleh si pemilik identitas. Salah satu bagian paspor rusak, bisa jadi Anda gagal liburan seperti turis pria berikut ini.
James (22), batal menikmati liburan bersama keluarganya di Karibia. Pria ini telah tiba di Bandara Gatwick sebelum akhirnya ditolak oleh pihak imigrasi untuk naik ke pesawat.
Bersama kedua orang tua dan saudaranya, awalnya James hendak menghabiskan liburan di Karibia.
Namun sayang, seorang staf memeriksa paspor mengatakan bahwa James tidak dapat terbang dengan anggota keluarga lainnya di pesawat.
Bukan tanpa alasan, ternyata sang ibu, Claire menyadari bahwa paspor anaknya ada robek di salah satu halamannya.
Padahal, turis asal Lowestoft tersebut sudah menghabiskan biaya sebesar 5.935 poundsterling (Rp 102 juta) untuk liburan di Karibia.
Dilansir Suara.com dari laman The Sun, Senin (2/9/19) biaya tersebut juga sudah termasuk menginap satu minggu di Hotel Riu Palace yang tergolong mewah.
Claire mengatakan bahwa dirinya sudah memeriksa pedoman pemerintah yang menegaskan bahwa selama halaman foto paspor masih utuh tidak akan ada masalah.
Sebelumnya bahkan James telah menggunakan paspor tersebut untuk liburan bersama teman-temannya ke Siprus, Ibiza dan Amsterdam.
Baca Juga: Duh, Namanya Dinilai Tak Sopan, Pria Ini Gagal Membuat Paspor
"Wanita di bandara yang paling menjengkelkan itu datang, dia berteriak bahwa James tidak akan bisa pergi Aruba," ungkap Claire.
"Betapa shocknya suamiku ketika mendengarnya, anak perempuan saya menangis, dan tentunya James mulai gelisah," imbuhnya.
Akhirnya, Claire dan sang suami harus mengambil keputusan yang cukup menyiksa.
Mereka akhirnya tetap pergi berlibur dengan putrinya, sementara kedua putranya harus pulang kembali ke rumah.
Sedihnya lagi, ketika tiba di Karibia, petugas bea cukai mengatakan kepada Claire bahwa masalah paspor yang dialami James sebenarnya baik-baik saja.
Jadi sebenarnya putranya masih bisa masuk ke negara tersebut tanpa harus khawatir dengan kondisi salah satu kertas paspornya tersebut.
Berita Terkait
-
Misteri Diare Massal Hostel Canggu: 6 Turis Asing Tumbang, 1 Tewas Mengenaskan
-
Viral! Turis India Ngamuk di McD Malaysia karena Dapat Burger Daging Sapi Bukannya Vegetarian
-
RI Targetkan 16 Juta Turis Asing, Ekspansi Hotel Mewah Makin Meriah
-
Pesawat Haji Tak Lagi Terbang Kosong? Begini Rencana Ambisius Pemerintah...
-
Gempa Magnitudo 6,5 Leeward Island, BMKG: Tidak Ada Potensi Tsunami di Indonesia
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
KPK Akhirnya Ambil Alih Kasus Korupsi Petral dari Kejagung, Apa Alasannya?
-
KPK Selidiki Korupsi Google Cloud, Kuasa Hukum Bantah Nadiem Makarim Terlibat
-
Kemenpar Dukung Pesta Diskon Nasional 2025: Potongan Harga 20-80 Persen!
-
Sadis! Pembunuh Guru di OKU Ternyata Mantan Penjaga Kos, Jerat Leher Korban Demi Ponsel
-
Gebrakan Menhan-Panglima di Tambang Ilegal Babel Dikritik Imparsial: Pelanggaran Hukum, Tanda Bahaya
-
Otak Pembakar Rumah Hakim PN Medan Ternyata Mantan Karyawan, Dendam Pribadi Jadi Pemicu
-
Dari IPB hingga UGM, Pakar Pangan dan Gizi Siap Dukung BGN untuk Kemajuan Program MBG
-
Menhaj Rombak Skema Kuota Haji: yang Daftar Duluan, Berangkat Lebih Dulu
-
Isu Yahya Cholil Staquf 'Dimakzulkan' Syuriyah PBNU, Masalah Zionisme Jadi Sebab?
-
Siap-siap! KPK akan Panggil Ridwan Kamil Usai Periksa Pihak Internal BJB