Suara.com - Wakil Ketua KPK Laode M Syarief menyebut anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Arteria Dahlan telah menyebarkan kebohongan.
Hal itu disampaikan Laode menyikapi pernyataan Arteria yang sempat diundang menjadi narasumber di tayangan Mata Najwa. Dalam tayangan itu, Arteria sempat membentak membentak cendekiawan Emil Salim.
Hal yang disoroti Laode perihal pernyataan Arteria yang menyebut KPK tak pernah memublikasikan laporan tahunan kepada publik.
Menurutnya, Arteria sempat hadir sebagai undangan saat KPK menyampaikan laporan tahunan.
"Arteria itu bohong dan bahkan berani bentak-bentak orang tua padahal yang dia sampaikan tidak ada yang benar," ujar Laode, Jumat (11/10/2019).
Menurut Laode, KPK untuk laporan akhir tahun 2018 menggunakan format baru yang menekankan pada grafis agar mudah dipahami masyarakat.
KPK juga membeberkan laporan tersebut di situsnya. Laporan tersebut berisi tentang kinerja pegawai KPK secara keseluruhan, yang terdiri dari tim monitoring, supervisi, koordinasi, penindakan, dan pencegahan.
Terkait hal itu, Laode juga membeberkan foto-foto Arteria Dahlan ketika menghadiri undangan saat KPK memublikasi laporan tahunan.
"Itu contoh yang dia bilang bahwa KPK tidak buat laporan tahunan tapi saat peluncuran (laporan tahunan) dia (Arteria) hadir," tutup Laode.
Baca Juga: Arteria Dahlan jadi Bagian Berita Panas Tekno Hari Ini
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Gubernur Riau Abdul Wahid Minta 'Jatah Preman' ke Dinas PUPR Rp7 Miliar, KPK: Pakai Kode 7 Batang
-
Profil dan Pendidikan Rismon Sianipar yang Menduga Prabowo Tahu Ijazah Palsu Wapres Gibran
-
Pemprov Riau Diperingatkan KPK: Sudah 4 Gubernur Kena OTT! Ada Masalah Serius di PBJ?
-
Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur: Saksi Kunci Kembali Mangkir
-
ASN DKI Dapat Transportasi Umum Gratis, Gubernur Pramono: Tak Semua Gajinya Besar
-
Digelar Perdana Besok, Adam Damiri Siap Hadiri Sidang PK di PN Jakpus
-
Jakarta Utara Siaga Banjir Rob! Supermoon Ancam Pesisir November Ini
-
Ironi! Pejabat Riau Sampai Ngutang Bank Demi Setor 'Jatah Preman' ke Gubernur
-
Koalisi Sipil Sebut Usulan Pahlawan Upaya Cuci Dosa Soeharto: Cuma Orang Gila Maafkan Diri Sendiri
-
Gubernur Riau Telah Terima Uang Pemerasan Rp4,05 Miliar, Ada yang Mengalir ke PKB?