Suara.com - Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD mengaku baru mengetahui bahwa dirinya merupakan orang sipil pertama yang menjabat sebagai Menkopolhukam. Mahfud mengetahui itu dari eks Kepala Bandan Intelejen Negara (Kabin) AM Hendropriyono.
Hal itu diungkapkan Mahfud saat memberikan kata sambutan dalam acara serah terima jabatan Menkopolhukam bersama Wiranto di Kantor Kemenkopolhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (23/10/2019
"Tadi malam saya dapat pesan dari Jenderal Hendropriyono, mantan Kabin. Begini bunyinya, 'saya sangat bangga adinda Mahfud MD itu adalah orang sipil murni pertama yang menjadi Menkopolhukam di dalam sejarah Republik Indonesia," kata Mahfud disambut riuh tepuk tangan.
"Saya baru tahu tadi malam dari Pak Hendropriyono, bahwa saya orang sipil pertama yang memimpin Kementerian ini," Mahfud menambahkan.
Meski tercatat sebagai orang sipil pertama yang menjabat sebagai Menkopolhukam, namun Mahfud mengaku telah memiliki bekal. Sebab, dirinya juga pernah menjabat sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) di era Presiden Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.
"Kemudian banyak belajar mengajar gitu, dan dulu waktu zaman Orde Baru itu saya adalah mahasiswa dan dosen muda, takut sama tentara. Tapi ada beberapa tentara yang saya kagumi. Pada waktu itu, saya terus terang mengagumi Pak Wiranto, Pak SBY, Pak Sudrajat, Pak Sarwan Hamid," kata dia.
Mahfud menuturkan, dirinya sendiri setidaknya sudah dua kali mengganti jabatan yang sebelumnya duduki Wiranto. Pertama tatkala menggantikan Wiranto saat menjabat sebagai Menhan dan kekinin menggantikan Wiranto sebagai Menkopolhukam.
"Sekarang oleh Tuhan, Allah saat diberi kesempatan menggantikan Pak Wiranto dua kali. Dan saya membenarkan pendapat saya itu bahwa Pak Wiranto ini bukan orang sembarangan, ilmunya banyak, kebijaksanaannya banyak, karirnya maju tentu karena ibu Wiranto juga yang mendampingi dengan baik," tandasnya.
Baca Juga: Presiden Jokowi Ambil Sumpah Menteri Kabinet Indonesia Maju
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
Pemprov Sumut Dorong Ulos Mendunia, Masuk Daftar Warisan Budaya Dunia UNESCO
-
Alamak! Abdul Wahid jadi Gubernur ke-4 Terseret Kasus Korupsi, Ini Sentilan KPK ke Pemprov Riau
-
Nasib Diumumkan KPK Hari Ini, Gubernur Riau Wahid Bakal Tersangka usai Kena OTT?
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Sempat Kabur Saat Kena OTT, Gubernur Riau Ditangkap KPK di Kafe