Suara.com - Nama Rizieq Muncul di Rapat DPR RI Soal Teroris
Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Komisaris Jenderal Suhardi Alius sempat mendapatkan pertanyaan soal kasus pentolan FPI Muhammad Rizieq Shihab, saat mengikuti rapat dengan Komisi III DPR RI, Kamis (21/11/2019).
Suhardi menegaskan, BNPT sama sekali tidak memiliki urusan apa pun dengan kasus Rizieq yang kekinian berada di Arab Saudi. Rizieq berada di Saudi sejak dulu ditetapkan sebagai tersangka kasus pornografi.
Kasus pornografi Rizieq kekinian sudah dihentikan. Namun, Rizieq mengklaim tak bisa pulang ke Indonesia lantaran tak dibolehkan keluar dari Arab Saudi.
Dalam rapat tersebut, Suhardi membacakan satu per satu pertanyaan dari masing-masing anggota Komisi III DPR RI.
Salah satu pertanyaan yang ia bacakan adalah soal pandangannya terhadap kasus Rizieq.
"Bagaimana BNPT memandang kasus status Habib Rizieq saat ini selaku unsur pemerintah," kata Suhardi dalam rapat bersama Komisi III di Gedung Nusantara III DPR RI.
Lalu Suhardi menjawab pertanyaan tersebut. Suhardi menegaskan, BNPT tidak memiliki wewenang apa pun terkait kasus Rizieq.
Justru Suhardi menyebut kasus Rizieq menjadi salah satu kewenangan Direktorat Jenderal Keimigrasian RI.
Baca Juga: Isu 3 Persen Anggota TNI Terpapar Radikalisme, BNPT: Bisa Tanya ke Mabes
"Jadi bukan kewenangan BNPT untuk menanggapi masalah tersebut," kata dia.
Berita Terkait
-
Isu 3 Persen Anggota TNI Terpapar Radikalisme, BNPT: Bisa Tanya ke Mabes
-
Banyak Teror Bom, DPR Cecar Kepala BNPT soal Deteksi Dini Terorisme
-
BNPT: Belum Ada Keputusan Pemerintah Pulangkan WNI Eks ISIS
-
Politikus PKPI: Larang Ahok Jadi Bos BUMN Sama Saja Rampas Hak Orang
-
Istri Terpidana Bom Bali Umar Patek Resmi Jadi WNI
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
PDIP Kenalkan Maskot Banteng Barata, Prananda Prabowo: Melambangkan Kekuatan Rakyat
-
Undang Rocky Gerung, PDIP Bahas Isu yang Jadi Sorotan Masyarakat di Rakernas
-
Kejar Target Sebelum Ramadan, Mendagri Minta Bantuan 15 Ribu TNI-Polri Bersihkan Lumpur Sumatra
-
OTT Pegawai Pajak, DJP Siap Beri Sanksi jika Terbukti Korupsi
-
Rocky Gerung Terpantau Turut Hadiri Rakernas PDIP di Ancol
-
Ganjar Soroti Pelaksanaan Demokrasi dan Isu Pilkada di Rakernas PDIP 2026
-
Tolak Wacana Pilkada via DPRD, Ganjar: Sikap PDI Perjuangan Sangat Jelas!
-
Dosen Utama STIK: UU ITE Tak Melemah, Penyebar Hoaks Tetap Bisa Dipidana!
-
AMLI Soroti Dampak Ranperda KTR: Usaha Reklame Tertekan, Tenaga Kerja Terancam
-
Dasco Persilakan Tito Lanjut Pimpin Pemulihan Aceh: DPR Fokus Anggaran dan Mengawasi