Suara.com - PT Light Rail Transit (LRT) Jakarta berencana menggratiskan biaya perjalanan bagi kalangan lanjut usia dan pelajar dalam rangka mendongkrak target penumpang pada 2020.
"Mirip seperti moda TransJakarta yang sama memberlakukan tarif gratis bagi lansia maupun pelajar yang disubsidi penuh pemerintah," kata General Manager Operasi dan Pelayanan PT LRT Jakarta Aditya Kesuma di Jakarta, Minggu (1/12/2019).
Pernyataan itu diungkapkan Aditya usai melepas kereta pertama pemberlakuan tarif perjalanan seharga Rp 5.000 per penumpang di Stasiun Velodrome, Jakarta Timur.
Wacana itu saat ini dalam pematangan direksi berdasarkan hasil evaluasi uji publik sepanjang Juni hingga November 2019.
"Kami melakukan permintaan kepada Dinas Perhubungan DKI Jakarta agar penumpang khusus bisa digratiskan dengan subsidi penuh dari pemerintah," katanya.
Tarif Rp 5.000 per penumpang LRT saat ini telah disubsidi pemerintah sebesar 30 persen. Tarif itu berlaku bagi seluruh penumpang dengan tinggi badan minimal 90 centimeter.
Sebelumnya, penumpang dari kalangan pelajar mengeluhkan tentang besaran dana deposit untuk pembelian tiket seharga Rp 20.000 per penumpang.
Uang deposit di loket transaksi pembelian tiket itu sudah termasuk ongkos perjalanan kereta Rp 5.000. Sedangkan sisanya dikembalikan di stasiun tujuan.
"Kebetulan saya bawa uang dari rumah 'pas-pasan' Rp 15.000, soalnya dari berita-berita di online harga tiketnya cuma Rp 5.000," kata pelajar di Jakarta Timur, Sandi Sihotang (19).
Sandi bersama empat rekannya terpaksa urung naik kereta sebab uang yang mereka bawa dari rumah kurang.
"Gak tau nih, paling kita naik TransJakarta aja ke Kelapa Gading," kata pelajar lainnya, Marchel (19). (Antara)
Berita Terkait
-
Resmi Dijual Komersil, Pembeli Pertama Tiket LRT Dapat Kejutan
-
Transaksi Non Tunai di Transportasi Massal LRT Terus Digaungkan
-
1 Desember LRT Resmi Beroperasi, Ongkosnya Rp 5.000
-
Penerapan ERP di Jalan Margonda Masih Wacana, Wali Kota Depok Fokus LRT
-
Belum Tentu Untung, Swasta Ngeri Bangun Infrastruktur Bareng Pemerintah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi Terkait Dugaan Penistaan Agama dalam Materi 'Mens Rea'
-
Sedia Payung! Jakarta Bakal Diguyur Hujan Merata Hari Ini
-
Kala Hakim Anwar Usman Jadi 'Juara' Absen di MK, Sanksi Hanya Sepucuk Surat?
-
TNI Akan Bentuk Batalion Olahraga, Atlet Emas Langsung Naik Pangkat Jadi Kapten
-
Suara dari Aksi Buruh: Hidup di Jakarta Butuh Rp6,4 Juta, Upah Saat Ini Tak Cukup
-
KPK Ultimatum Nyumarno, Politisi PDIP Bekasi Didesak Bersaksi di Kasus Suap Bupati
-
Susah Jadi Diktator di Era Medsos, Pengamat Nilai Tuduhan ke Prabowo Tak Tepat
-
4 Personel Brimob Diamankan Usai Insiden Penembakan di Tambang Ilegal Bombana
-
Merangkak Pulang dari Semak Belukar: Kisah Nenek Saudah Korban Perlawanan terhadap Mafia Tambang?
-
Tunjangan Hakim Karir Tembus Rp110 Juta, Hakim Ad Hoc Ancam Mogok Sidang 12-21 Januari