Suara.com - Menteri BUMN Erick Thohir mencopot Dirut Garuda Indonesia Ari Ashkara lantaran terciduk melakukan penyelundupan onderdil Harley Davidson. Publik mulai curiga dan mempertanyakan kerja eks Menteri BUMN sebelumnya Rini Soemarno hingga kecolongan oleh anak buahnya.
Dari penelusuran Suara.com, Jumat (6/12/2019), topik Rini menduduki posisi keempat sementara topik BUMN menduduki posisi teratas sebagai topik yang paling banyak dibicarakan.
Banyak warganet yang cukup terkejut dengan penyelundupan onderdil Harley Davidson keluaran tahun 1972 dan dua sepeda Brompton itu. Sikap tegas Erick Thohir yang langsung mencopot Ari Ashkara dari jabatannya sebagai Dirut Garuda Indonesia diapresiasi banyak pihak.
Publik mulai bertanya-tanya, kemana peran Rini Soemarno hingga penyelundupan yang dilakukan oleh Ari tak terendus sediktipun.
Bisa dibilang Aari Ashkara merupakan 'anak emas' Rini Soemarno. Pasalnya, sejak Rini menjabat sebagai Menteri BUMN periode 2014-2019, Ari Ashkara memiliki karier yang moncer, malang melintang di jajaran direksi BUMN.
"BUMN kok rata-rata bermasalah, ada yang untung dibilang rugi, ada yang bisnisnya aneh-aneh, ada yang jadi area penyelundupan dan lain-lain. Nah dari dulu Rini Soemarno kemana aja sih," kata @dteleer.
"Kenapa Bu Rini dulu tak bersih-bersih BUMN?" ungkap @ikhwanashari.
"Serius deh, Rini Soemarno ngapain aja kemarin" ujar @yunartowijaya.
"Semakin Erick Thohir dipuji artinya pembenaran dugaan tentang kinerja buruk Rini Soemarno sekaligus Jokowi sebagai sosok dibalik diangkatnya Rini 5 tahun terakhir," tutur @hipohan.
Baca Juga: Sri Mulyani Terus Dalami Kasus Harley Selundupan di Garuda Indonesia
Berita Terkait
-
Sri Mulyani Terus Dalami Kasus Harley Selundupan di Garuda Indonesia
-
Dirut Garuda Indonesia Ari Askhara Dipecat, Kemenhub Bongkar Data Manifest
-
Kena Skandal Harley, Kemen BUMN Belum Pikirkan Cari Pengganti Dirut Garuda
-
Harley Davidson yang Diselundupkan di Pesawat Garuda Bakal Dilelang
-
Terungkap, SAS Pegawai Garuda Awalnya Klaim Beli Harley Davidson dari Ebay
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
Terkini
-
Rekaman CCTV Detik-detik Pendopo FKIP Unsil Ambruk Viral, 16 Mahasiswa Terluka
-
Jeritan 'Bapak, Bapak!' di Tengah Longsor Cilacap: Kisah Pilu Korban Kehilangan Segalanya
-
Khawatir Komnas HAM Dihapus Lewat Revisi UU HAM, Anis Hidayah Catat 21 Pasal Krusial
-
Terjebak Sindikat, Bagaimana Suku Anak Dalam Jadi Korban di Kasus Penculikan Bilqis?
-
Buah Durian Mau Diklaim Malaysia Jadi Buah Nasional, Indonesia Merespons: Kita Rajanya!
-
Panas Adu Argumen, Irjen Aryanto Sutadi Bentak Roy Suryo Soal Ijazah Jokowi: Jangan Sok-sokan!
-
Ikut Duduk di Sekolah, Prabowo Minta Papan Interaktif yang Bikin Siswa Semangat Belajar Jangan Rusak
-
Profil Cucun Ahmad Syamsurijal, Anggota DPR yang Sebut MBG Tidak Perlu Ahli Gizi
-
Angka Kecelakaan di Jadetabek Meledak hingga 11 Ribu Kasus, Santunan Terkuras Rp100 Miliar Lebih
-
Kondisi Pelaku Ledakan SMAN 72 Membaik, Polisi Siapkan Pemeriksaan Libatkan KPAI