Suara.com - Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno sempat menyambut 174 turis asal Kunming China yang tiba di daerahnya. Penyambutan itu di tengah-tengah ramainya virus corona.
Terkait itu, Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan pemerintah tetap berhati-hati ketika ada turis asal China yang masuk ke Indonesia.
Ma'ruf menerangkan kalau penerbangan dari Wuhan, Provinsi Hubei, China di mana wabah virus Corona itu pertama kali menyebar sudah ditutup. Dengan begitu dapat dipastikan tidak ada yang masuk ke Indonesia dari daerah tersebut.
Apabila ada turis China dari wilayah selain Wuhan, pemerintah tidak melarangnya namun tetap berhati-hati.
"Tapi daerah China lain itu masih lampu kuning. Belum lampu merah," kata Ma'ruf Amin di Kantor Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Rabu (29/1/2020).
Ma'ruf memahami dengan beragam reaksi masyarakat Indonesia yang mendengar ada turis China datang ke daerahnya termasuk soal penolakan yang dilakukan oleh sejumlah warga terhadap turis China di Bukittinggi.
Ma'ruf memastikan kalau pemerintah akan mengantisipasi meskipun turis China yang datang itu bukan berasal dari daerah Wuhan.
"Kami sudah menyiapkan kalau misalnya ada yang datang dengan berbagai peralatan di airport dan rumah sakit," pungkasnya.
Sebelumnya, sebanyak 174 turis asal Kunming China tiba di Bandara Internasional Minangkabau di Padang Pariaman, pada Minggu (26/1) pagi pukul 06.36 WIB. Mereka datang ke Indonesia untuk berwisata selama lima hari di Sumatera Barat.
Baca Juga: China Siapkan Anggaran Rp 8 Triliun Untuk Melawan Virus Corona
Kedatangan para turis dari daratan China itu di tengah maraknya wabah virus corona yang tengah mewabah di China. Namun kehadiran mereka justru disambut oleh Gubernur Sumater Barat Irwan Prayitno.
Terkait itu, PT Marawa Coporate yang bekerja sama dengan Cocos Tour yang mendatangkan 174 wisatawan asal China ke Sumbar menjamin, para turis mancanegara itu tidak terjangkit virus corona yang saat ini sedang mewabah di negeri Tirai Bambu tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi