Suara.com - Kepergian salah satu ulama besar Indonesia, Salahuddin Wahid atau Gus Sholah menjadi duka tersendiri bagai tokoh sekaligus ulama Emha Ainun Najib alias Cak Nun. Menurutnya, bahwa Gus Sholah telah membawa perannya tersendiri bagi bangsa dan negara.
Meski diketahui Gus Sholah merupakan adik dari Presiden ke-4 Abudurrahman Wahid atau Gus Dur. Namun, tidak pernah ada di benak Cak Nun untuk memandang dan menilai mereka sosok yang sama.
"Setiap orang itu sebagaimana kalau padi itu tidak bisa digantikan jagung tapi jagung tidak bisa digantikan padi. Jadi Gus Dur orang besar, Gus Sholah juga orang besar. Cuma Gus Sholah bukan Gus Dur, Gus Dur bukan Gus Sholah," ujar Cak Nun usai melayat di rumah duka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (3/2/2020).
Karena itu, Cak Nun berujar bahwa keduanya memiliki peranan dan fungsinya masing-masing. Ia mengatakan bahwa sosok Gus Sholah merupakan seorang mujtahid yang mengedepankan akal serta pikiran.
"Jadi fungsinya berbeda, perannya berbeda. Gus Sholah melakukan banyak sekali pembaharuan di pesantrennya, Gus Sholah adalah seorang mujtahid. Mujtahid itu orang yang mengupayakan sesuatu yang baru yang sebelumnya belum ada," ujar Cak Nun.
"Berpikir kreatif memajukan pesantrennya dan termasuk memikirkan bangsa dan negaranya. Beliau seorang yang mujtahid, berjuang secara akal, pikiran sehingga punya ide-ide yang bagus. Dan alhamdulillaah beliau sudah mempersiapkan regenerasi di pesantren Tebuireng sana," sambungnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Banjir Jakarta Meluas, 22 RT dan 33 Ruas Jalan Tergenang Jelang Siang Ini
-
Air Banjir Terus Naik! Polda Metro Jaya Evakuasi Warga di Asrama Pondok Karya
-
Curanmor Berujung Penembakan di Palmerah Terungkap, Tiga Pelaku Dibekuk di Jakarta hingga Cimahi
-
Diduga Tak Kuat Menampung Guyuran Hujan, Plafon SDN 05 Pademangan Timur Ambruk
-
Nadiem Hadapi Putusan Sela, Bebas atau Lanjut ke Sidang Pembuktian Kasus Korupsi Rp2,18 Triliun?
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kekerasan Anak Masih Tinggi, PPPA Dorong Sekolah Jadi Ruang Aman
-
Data Genangan dan Banjir Pagi Ini: Ketinggian Air di Pasar Minggu Mencapai Hampir Satu Meter
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan
-
Banjir Arteri Lumpuhkan Akses Keluar Tol, Polisi Rekayasa Lalin di Rawa Bokor