Suara.com - Seiring wabah virus corona (Covid-19) yang kekinian agresif mengancam warga dunia, muncul berbagai klaim soal penyebaran virus tersebut.
Salah satu yang sempat menjadi perbincangan hangat di media sosial, yakni pernyataan Menteri Kesehatan Singapura Gan Kim Yong.
Dalam pidatonya yang di gedung Parlemen, Singapura, Senin (2/3/2020), Gan sempat mengimbau warga untuk tidak menyentuh bagian wajah sebagai upaya menghindarai penularan virus corona.
Ia juga menegaskan bahwa, virus corona tidak menyebar melalui udara. Penyataan inipun sampai sekarang masih menuai sorotan.
"Untuk mengklarifikasi, saat ini tidak ada yang menunjukkan bukti bahwa virus tersebut menular lewat udara. Ada virus lain, seperti cacar air, yang dapat dengan mudah menyebar lewat udara dan tidak memerlukan tetesan untuk menyentuh mata atau hidung. Virus corona baru tidak termasuk dalam kategori virus ini," ucap Gan seperti disadur dari Straitimes, Senin (3/2).
Gan lantas menerangkan, bahwa virus corona kemungkinan besar menyebar ketika seorang menyentuh tetesan orang yang terjangkit. Dalam hal ini, tetesan tersebut dikatakan bisa berupa batuk atau bersin.
"Ketika seorang bersin atau batuk, misalnya tetesan jatuh ke permukaan meja dan kursi dan virus ini dapat tetap hidup hingga beberapa hari. Ketika orang lain menyentuh permukaan, virus dapat ditransfer ke tangannya dan jiak dia menggosok mata atau hidup, dia bisa terinfeksi," imbuhnya.
Dalam pidatonya, Gan juga mengatakan, kasus penularan virus di tempat umum seperti mal dan hotel cukup rendah. Penularan terjadi ketika seseorang menunjukkan gejala virus corona.
Melihat cara penularan tersebut, Gan meminta warga untuk melakukan pencegahan. Salah satunya yang termudah untuk mencegah penularan tersebut yakni dengan rajin mencuci tangan dan menghindari menyentuh wajah.
Baca Juga: Jangan Loyo, 8 Makanan Sehat Ini Bisa Bangkitkan Semangatmu Lagi
"Para ahli medis di luar negeri dan Singapura telah menyarankan bahwa cara paling efektif untuk melindungi diri kita dari virus dengan menjaga kebersihan diri," ucap Gan.
"Kita harus mencuci tangan dengan sabun dan air secara teratur dan menghindari menyentuh wajah dengan tangan. Ini mungkin terdengar sederhana tapi efektif untuk mencegah semua jenis infeksi," imbuhnya lagi.
Begitu pula dengan efektivitas pemakaian masker untuk antisipasi virus. Menurut Gan, pemakaian masker justru membuat seseorang lebih sering menyentuh wajah.
"Menggunakan masker ketika kita dalam kondisi sehat, sering memberi kita rasa aman yang semu. Dan lebih memungkinkan untuk menyentuh wajah. Ketika kita membetulkan masker kita secara terus-menerus yang mana merupakan cara penyakit itu menyebar," ucap Gan, memungkasi.
Kendati begitu, Gan mengatakan virus corona meski mudah menular namun tidak semematikan SARS.
Pidato Menkes Singapura soal Virus Corona Diunggah Aa Gym
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Instruksi Prabowo ke Cak Imin: Periksa dan Perbaiki Struktur Pondok Pesantren!
-
Cek Kebersihan MBG, Prabowo Minta BGN Segera Lengkapi Dapur dengan Test Kit
-
Minggu Malam di Kertanegara, Prabowo Temui Kepala BGN dan Sejumlah Menteri: Bahas Isu Apa?
-
Malaysia Ikut Buru Riza Chalid, Benarkah Buronan Kakap Ini Benar Jadi Menantu Keluarga Sultan?
-
Tragedi Ponpes Al Khoziny Telan Puluhan Nyawa Santri, Ini Perintah Tegas Prabowo ke Menteri-Gubernur
-
Terjatuh Saat Terjun Payung di Rangkaian HUT TNI, Praka Marinir Zaenal Mutaqim Meninggal Dunia
-
BNPB Ungkap Kendala Evakuasi Santri Al Khoziny: Satu Beton 'Jebakan' Ancam Runtuhkan Sisa Gedung
-
Paspor Dicabut, Riza Chalid dan Jurist Tan Kini Berstatus Tanpa Negara, Bisa Lolos dari Jerat Hukum?
-
Kronologi Gugurnya Prajurit Elite Marinir Praka Zaenal, Parasut Mengembang Namun Takdir Berkata Lain
-
Tragedi Jelang HUT TNI, Prajurit Intai Amfibi Praka Zaenal Gugur Dalam Insiden Terjun Payung