Suara.com - Dokter sekaligus influencer Tirta Mandiri Hudhi menyentil selebritas media sosial, agar turut membantu menangani permasalahan wabah virus corona Covid-19 di Indonesia.
Lelaki lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada ini menyebut, influencer sebenarnya bisa dimanfaatkan untuk menggalang dana.
"Itu harusnya peran influencer sangat gede," kata dr Tirta saat mengisi acara Indonesia Lawyers Club, Selasa (24/3/2020).
Ia juga menyebut sejumlah nama selebritas media sosial Indonesia seperti Atta Halilintar, Reza Arap, dan Rachel Venya agar turut serta menggalang dana untuk membantu masyarakat menghadapi virus corona.
"Kalian-kalian itu, saudara Atta Halilintar, Reza Arap, Rachel Venya dan teman-teman yang punya follower banyak yang selalu pamer mobil mewah di setiap Instagram dan YouTube-nya. Tolong lah itu, jual satu mobilmu dan berikan donasi ke teman-temanmu kalau memang kamu real pahlawan di sini, man," ujar Tirta.
"Jangan cuma manfaatin followers buat pribadi," imbuhnya.
Dokter yang kini terjun sebagai relawan kemanusiaan ini memperkirakan penghasilan para influencer dapat membantu masyarakat yang terdampak peraturan tetap berada di rumah.
"Bayangin itu ads untuk 10 juta subscriber itu berapa miliar. Sumbangin lah, langsung buat ojol, mereka akan lockdown langsung dalam 14 hari," kata Tirta.
Namun, ia juga masih belum bisa memastikan semua influencer akan bersedia berpartisipasi dalam misi kemanusiaan tersebut.
Baca Juga: Bingung Ditanya Honor Sekali Manggung, Ariel NOAH: Berapa Yah?
"Tapi apa semua influencer mau? enggak. Kalaupun ada, contoh Rachel Vennya kemarin donasi dapat Rp 5 miliar, Rp 2 miliarnya dikasih ke PMI lewat Kitabisa," tuturnya.
Dokter Tirta mengusulkan ide tersebut sebagai langkah yang bisa dilakukan sembari menunggu pemerintah menyapkan opsi menangani virus corona.
"Corona itu harusnya menjadi momen rakyat Indonesia saling membantu," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Cepat dan Menyebar, Haris Azhar: Bisa Enggak Negara Bekerja Seperti Virus?
-
Rapid Test yang Dibeli Pemerintah, Dokter Erlina: Ke Depannya Jangan Deh
-
Video Physical Distance Viral, Bintang Emon Malah Dilarang Jadi Influencer
-
Rachel Vennya Gugup Serahkan Duit Rp 2 M ke Jusuf Kalla Buat Perangi Corona
-
Berduka Guru Besar UGM Meninggal karena Corona, dr Tirta Kenang Sosoknya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Sempat Putus Asa, Pasangan Pengantin Ini Tetap Gelar Resepsi di Tengah Banjir
-
PLN Terus Percepat Pemulihan Kelistrikan Aceh, 6.432 Desa Telah Kembali Menyala
-
Presiden Prabowo Bertolak ke Inggris dan Swiss, Akan Bertemu Raja Charles III dan Hadiri WEF
-
Data Manifes dan Spesifikasi Pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport
-
Menang Lelang Gedung Eks Kantor Polisi di Melbourne, IMCV Akan Bangun Pusat Dakwah Indonesia
-
Atasi Banjir Jakarta, Dinas SDA Kerahkan 612 Pompa Stasioner dan Ratusan Pompa Mobile
-
Cuaca Buruk dan Medan Terjal Hambat Pencarian Pesawat ATR Hilang di Maros
-
Hujan Semalaman, 29 Ruas Jalan di Jakarta Masih Terendam Banjir
-
Jaring Aspirasi Lewat Media Kreatif, Baharkam Polri Gelar Festival Komik Polisi Penolong
-
Hujan Deras Kepung Jakarta, 48 RT Masih Terendam Banjir Hingga Minggu Siang