Suara.com - Saat pandemi virus corona seperti sekarang ini, pasti akan sulit untuk dekat dengan orang tersayang apalagi memeluknya. Namun seorang wanita Kanada telah menemukan cara unik untuk memeluk ibunya dengan aman, bahkan selama pandemi.
Menyadur AFP, wanita tersebut membuat "sarung tangan pelukan," yang terbuat dari terpal plastik dengan empat buah lubang seukuran lengan dan digantung menggunakan sebuah tali.
Di kota Guelph, Ontario selatan, Carolyn Ellis dan suaminya Andrew membuat apa yang disebut "sarung tangan pelukan" bertepatan dengan Hari Ibu, yang tahun ini dirayakan pada 10 Mei di Amerika Utara.
"Saya berpikir bahwa (Ibu) dia tidak mendapatkan pelukan, dan kami benar-benar perlu melakukan sesuatu," kata Carolyn kepada AFP. "Aku ingin memberikannya untuk Hari Ibu."
Mereka menempelkan lengan plastik ke selembar terpal yang cukup lebar, dengan sarung tangan tersebut memungkinkan dua orang untuk saling berpelukan tanpa melakukan kontak langsung.
"Itu memakan waktu yang sangat lama untuk mencari tahu ukuran dan ketinggian lubang. Kami mengerjakannya sampai larut malam, dan kemudian kami menyiapkan segalanya untuk Hari Ibu pada hari Minggu." kata Ellis.
"Itu adalah hadiah yang luar biasa." tambahnya.
Sebuah video yang mereka rekam saat mereka berpelukan dibagikan di media sosial dan dengan cepat menjadi viral. Tapi Ellis tidak menyangka videonya akan terkenal secepat itu.
"Aku hanya ingin memeluk ibuku. Kami sangat terkejut dengan seberapa video itu menyebar, tetapi senang bahwa orang lain mendapat manfaat dari pelukan kami. Kami menyukainya." katanya.
Baca Juga: Niat Hati Beri Penghormatan Pada Tenaga Medis, Jet Snowbird Kanada Jatuh
Ellis juga mengatakan bahwa pelukan dengan menggunakan sarung tangan tersebut tidak senyaman jika dilakukan secara langsung, namun bisa memberikan obat kangen setelah berminggu-minggu tidak berjumpa akibat pembatasan.
"Ini memungkinkan untuk kembali normal. Ini benar-benar memberi kita harapan bahwa itu (pandemi Covid-19) tidak akan selamanya," kata Ellis.
"Perasaan itu terasa nyaman seperti di rumah, kamu tahu, pelukan dari ibumu, rasanya begitu nyaman." pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
Terkini
-
KPK Sebut Pemerasan Pengurusan RPTKA Sudah Terjadi Sejak Hanif Dhakiri Jabat Menaker
-
Kuasa Hukum Pastikan Gus Yaqut Akan Penuhi Panggilan KPK Hari Ini
-
Pagi Mencekam di Pejaten Timur: Saat Luapan Ciliwung Nyaris Tenggelamkan Pemukiman
-
Menteri PPPA Tegaskan Kasus 'Sewa Pacar' di Tasikmalaya Bukan Hiburan, Tapi Child Grooming
-
Terkuak! Ini Alasan Mabes Polri Nonaktifkan Kapolresta Sleman Buntut Kasus Hogi Minaya
-
Hari Ini, KPK Periksa Gus Yaqut Terkait Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji
-
Menuju Net Zero Emission, Indonesia Siapkan Ekosistem Carbon Capture
-
Update Banjir Jakarta: 39 RT Masih Terendam, Ada yang Sampai 3,5 Meter!
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Masih Intai Jakarta Hari Ini
-
Prabowo Bahas Rencana Groundbreaking 141 Ribu Unit Rumah Subsidi, Bakal Serap 80 Ribu Tenaga Kerja