Suara.com - Film maker Iman Brotoseno telah resmi menjadi Direktur Utama Lembaga Penyiaran Publik Televisi Republik Indoneia (Dirut LPP TVRI).
Sebelum menjadi pimpinan media milik pemerintah, Iman Brotoseno kritik media minta insentif saat corona mewabah di Indonesia.
Kritik tersebut disampaikan oleh Iman melalui akun Twitter miliknya @imanbr pada 15 Mei 2020. Ia mengkritik habis-habisan media yang dianggapnya 'sok kritis' terhadap pemerintah, namun ujungnya meminta bantuan insentif dari pemerintah.
"Aneh selama ini media sok kritis ke pemerintah, hantam terus framing lalu ditambah hajar dengan clickbait ala infotainment. Dan ketika tidak bisa bertahan dalam bisnis merengek-rengek minta bantuan dari pemerintah? Rumus dari mana itu ya?" kata Iman seperti dikutip Suara.com, Jumat (29/5/2020).
Meski pemerintah telah memberikan insentif kepada perusahaan media, media tetap dapat terus mengkritik pemerintah dengan dalih menjaga independensi. Menurutnya, framing, click bait, dan fitnah hingga memelintir berita merupakan bagian dari kritis.
"Framing. Click bait. Fitnah. Memelintir berita itu bagian dari kritis. Pokoknya Pemerintah nggak boleh protes. Sesuai dengan hasil meeting virtual Dewan pers dengan pemred poin 9. Jika diberi insentif oleh Pemerintah maka pers harus tetap independen. Hajar lagi dengan click bait," ungkapnya.
"Jadi maunya insentif atau bansos?" imbuhnya.
Tak sampai di situ, Iman Brotoseno juga mengkritik para jurnalis yang dinilainya bekerja seperti infotainment.
"Mengaku wartawan atas nama media jurnalistik tapi perilaku dan kerjanya tak ubahnya infotainmen. Mengutip semua pernyataan pejabat dan menteri udah kayak mengutip ocehan artis," tuturnya.
Baca Juga: Wali Kota Risma 'Nyatakan Perang' ke Gugus Tugas Jatim Gegara Mobil PCR
Hanya berselang kurang dari dua pekan setelah kritik tersebut dilontarkan, Iman Brotoseno resmi dilantik menjadi pimpinan media, tepatnya pada Rabu (27/5/2020).
Pelantikan tersebut dipimpin oleh Ketua Dewan Pengawas TVRI Arief Hidayat. Iman Brotoseno dianggap layak menjadi Dirut LPP TVRI lantaran memiliki latar belakang sebagai pekerja seni.
Oleh karenanya, penunjukkan Iman sebagai pimpinan TVRI diharapkan dapat membawa kemajuan bagi TVRI.
Berita Terkait
-
Protes Eks Kontributor Playboy jadi Dirut TVRI, PA 212: Sudah Keterlaluan!
-
Iman Brotoseno, Pembela Jokowi yang Kini Jadi Direktur Utama TVRI
-
Iman Brotoseno Klaim Tak Pernah Tulis soal Pornografi di Majalah Playboy
-
Cuitan soal Bokep dan Mesum Viral, Dirut TVRI: Tiap Orang Punya Masa Lalu
-
Dirut TVRI Baru Eks Kontributor Playboy, HNW: Mestinya Depankan Budaya Malu
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
PDIP Gelar HUT ke-53 dan Rakernas di Ancol, Tegaskan Posisi sebagai Partai Penyeimbang
-
PDIP Kecam Pelaporan Terhadap Pandji ke Polisi: Bentuk Intimidasi dan Pembungkaman Suara Rakyat
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
MBG Kembali Digulirkan, Ini Catatan Kritis JPPI Soal Arah Pendidikan
-
Gubernur Pramono Targetkan PAM Jaya IPO di 2027 dan Layani 100 Persen Warga pada 2029
-
Polda Hentikan Penyelidikan Kematian Diplomat Arya Daru, Keluarga Protes Alasan Polisi
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
-
Integrasi Transportasi Terhambat, Pemprov DKI Sebut Pemda Depok dan Bekasi Tak Punya Anggaran
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan ke Polisi Terkait Dugaan Penistaan Agama dalam Materi 'Mens Rea'
-
Sedia Payung! Jakarta Bakal Diguyur Hujan Merata Hari Ini