Suara.com - Beredar sebuah klaim dari Wakil Presiden Maruf Amin yang mengatakan agar masyarakat mengikhlaskan jika dana haji dipakai pemerintah.
Klaim artikel berita tertanggal Jumat (5/6/2020) ini dibagikan oleh seorang pengguna Facebook Putra Inka di sebuah grup Sahabat Aline Yoana tan.
Kiriman berupa potongan judul berita yang diklaim dari situs VIVA.co.id dengan judul "Wapres Ikhlaskan Saja Dana Haji Di Pakai Pemerintah Biar Kalian Masuk Surga". Sementara narasi dalam unggahan itu adalah sebagai berikut:
“Dengerin Noh Kalau Simbah Ngomong Buat Yang Punya Dana Haji Dan Ndak Bisa Berangkat Ke Tanah Suci Ikhlaskan Saja Dana Hajinya Di Pakai Pemerintah Tiket Surga Sudah Kalian Genggam Di Tangan.”
Lantas benarkah jika Viva menayangkan artikel tentang Wapres Maruf Amin meminta agar rakyat mengikhlaskan jika dana haji dipakai pemerintah?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id --jaringan Suara.com, hasil foto tangkapan layar berita yang diunggah pengguna Facebook tersebut adalah foto hasil suntingan atau editan.
Dari pencarian yang dilakukan di laman Viva.co.id, pada tanggal dan jam yang sama yakni Jumat 6 Juni 2020 pukul 06.00 WIB, ditemukan artikel asli tentang Maruf Amin dengan judul "Jokowi Pusing Tangani Corona, Ma'ruf Amin 'Hilang Ditelan Bumi'".
Artikel tersebut ditulis oleh Ridho Permana dan diunggah dengan foto Wakil Presiden Maruf Amin memimpin doa, foto yang sama dengan yang diunggah di hasil suntingan Facebook Putra Inka.
Baca Juga: INFOGRAFIS: Cara Benar Memakai Masker
Kesimpulan
Klaim dari berita Viva.co.id yang menyebut bahwa Wakil Presiden meminta agar rakyat mengikhlaskan dana haji dipakai pemerintah agar kalian masuk surga adalah klaim yang salah. Unggahan di Facebook tersebut masuk dalam kategori konten hoaks dengan klasifikasi konten yang telah dimanipulasi.
Berita Terkait
-
Wamenag Berang, Ada Fitnah yang Sebut Dana Calon Haji untuk Perkuat Rupiah
-
CEK FAKTA: Benarkah Presiden Jokowi Masuk Masjid Memakai Sepatu?
-
Wapres Maruf Dicoret-coret saat Jadi Pembicara, Begini Reaksi UIN Malang
-
Donald Trump Geram Cuitannya Dilabeli Hoaks, Twitter Beri Penjelasan
-
CEK FAKTA: Benarkah Jokowi Bungkukkan Badan saat Salaman dengan WNA China?
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
- Besok Bakal Hoki! Ini 6 Shio yang Dapat Keberuntungan pada 13 November 2025
Pilihan
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
-
SoftBank Sutradara Merger Dua Musuh Bebuyutan GoTo dan Grab
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
Terkini
-
Soal Pemberian Gelar Pahlawan Soeharto, Waketum Golkar Tak Mau Ada Polemik Berkepanjangan
-
Dinkes DKI Sebut Tak Ada Rumah Sakit Tolak Rawat Pasien Baduy, Hanya Diminta...
-
Politisi PDIP Dukung Pihak yang Gugat Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto, Bakal Ikut?
-
Stop 'Ping-pong' Pasien BPJS: Sistem Rujukan Berjenjang Didesak Dihapus, Ini Solusinya
-
Divonis 18 Tahun, Kejagung Bakal Eksekusi Zarof Ricar Terdakwa Pemufakatan Jahat Vonis Bebas Tannur
-
Kasus Korupsi Smartboard Seret 3 Perusahaan di Jakarta, Kejati Sumut Sita Dokumen Penting
-
Lindungi Ojol, Youtuber hingga Freelancer, Legislator PKB Ini Usul Pembentukan RUU Pekerja GIG
-
Eks Danjen Kopassus Soenarko Santai Hadapi Wacana Abolisi: Kasus Makar Saya Cuma Rekayasa dan Fitnah
-
Pemerintah Bakal Kirim 500 Ribu TKI ke Luar Negeri Tahun Depan, Ini Syarat dan Sumber Rekrutmennya
-
5 Fakta Panas Kasus Ijazah Palsu Wagub Babel: Kampus Ditutup, Diperiksa 5 Jam Penuh