Suara.com - Mantan pelatih sepak bola Timnas Indonesia, Rahmad Darmawan, resmi bergabung menjadi kader Partai Demokrat. Hal ini diumumkan oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono alis AHY.
Melalui akun Twitter-nya, AHY membagikan momen penyambutan ketika Rahmad Darmawan bergabung dengan Partai Demokrat.
"Selamat bergabung di @PDemokrat, coach Rahmad Darmawan. Seorang pelatih sepakbola nasional yang sangat peduli dengan cita-cita anakbangsa dalam bidang olahraga. Saya dan bung RD memiliki kesamaan visi untuk membangun bangsa ini, salah satunya melalui olahraga, khususnya sepakbola," bunyi keterangan AHY yang dikutip Suara.com, Selasa (14/7/2020).
Bergabungnya pelatih Madura United dengan Partai Demokrat itu diakui AHY sebagai langkah untuk membangun karakter bangsa melalui pendidikan mental di bidang olahraga.
"Bung RD cerita tentang anak yang terjerumus narkoba di kampung halamannya. Kami sepakat untuk selamatkan anak Indonesia dari bahaya narkoba lewat kegiatan olahraga. Salah satu cara efektif untuk membangun karakter bangsa yang unggul, dapat dilakukan melalui pendidikan mental di bidang olahraga," imbuh AHY.
Selain itu, AHY juga berkeinginan untuk membentuk sekolah sepak bola di setap kabupaten yang dinilainya akan terbantukan oleh bergabungnya seorang pelatih olahraga itu ke dalam partainya.
"Insya Allah ke depan, saya mendorong para pengurus DPC @PDemokrat untuk membentuk sekolah sepak bola di setiap kabuaten, bukan hanya ditujukan utuk mencapai prestasi olahraga dunia, tetapi juga secara non fisik untuk membangun karakter bangsa yang unggul," pungkas AHY dalam keterangannya.
Calon Wakil Bupati Lampung Tengah
Kabar Rahmad Darmawan bergabung dengan Partai Demokrat kemudian dikaitkan dengan beredarnya kabar pencalonan dirinya sebagai calon wakil bupati Lampung Tengah.
Baca Juga: Tak Singgung Pilkada 2020, AHY Bahas RUU HIP saat Sambangi Kantor MUI
Kabar Rahmad Darmawan maju sebagai calon wakil bupati Lampung Tengah bermula dari poster yang tersebar di media sosial. Foto setengah badan dan nama Rahmad Darmawan terpampang jelas dalam poster tersebut.
Dalam poster tertulis, Eks juru taktik Persija Jakarta itu maju mendampingi Nessy Calvia Mustava sebagai calon Bupati Lampung Tengah.
Menanggapi hal tersebut, juru taktik yang akrab disapa RD itu angkat bicara. Pelatih yang pernah menukangi Timnas Indonesia tersebut mengakui memang ada wacana ke arah sana.
"Memang ada wacana dari teman-teman, dari beberapa ormas di sana (Lampung) ingin saya kembali ke Lampung. Kemudian mereka mencoba, ya melakukan survei dan dipasangkan dengan salah satu calon bupati," kata RD ketika ditemui di lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta, Sabtu (11/7/2020).
"Wacana itu memang ada dan kita lihat nanti seperti apa. Ini sesuatu yang baru buat saya. Jadi saya tentu tidak ingin gegabah menentukan sebuah keputusan," tambahnya.
Lebih lanjut, RD menjelaskan ada saatnya seorang pelaku sepak bola terjun ke dunia politik.
Berita Terkait
-
Tak Singgung Pilkada 2020, AHY Bahas RUU HIP saat Sambangi Kantor MUI
-
2 Jam Lakukan Pertemuan Tertutup, Ini Tujuan AHY Sambangi Kantor MUI
-
Gemas! Putri AHY Duduk di Atas Meja, Presiden Keenam RI Ikutan Menggambar
-
Jalan Kaki Kunjungi Kantor MUI, AHY: Assalamualaikum
-
Anies Sebut Reklamasi Ancol Kurangi Banjir, Ferdinand Demokrat: Munafik
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
Terkini
-
RDF Plant Rorotan, Solusi Pengelolaan Sampah Ramah Lingkungan
-
KPK Cecar Eks Dirjen Perkebunan Kementan Soal Pengadaan Asam Semut
-
Buka Lahan Ilegal di Kawasan Konservasi Hutan, Wanita Ini Terancam 11 Tahun Bui
-
500 Ribu Lulusan SMK Siap Go Global: Cak Imin Targetkan Tenaga Terampil Tembus Pasar Dunia
-
Indonesia Siap Tambah Bahasa Portugis ke Kurikulum, Ini Alasan Strategisnya
-
Pemerintah Siapkan Beasiswa Khusus Siswa SMK yang Ingin Kerja di Luar Negeri, Termasuk Pakai LPDP
-
Sempat Tegang karena Dijaga Ormas GRIB, Begini Situasi Terkini 'Rumah Lelang' di Petukangan
-
Lagi-lagi Absen Panggilan, Nasib Tersangka Sekjen DPR Indra Iskandar Makin Tak Jelas
-
Nekat Pasok Sabu ke Napi Lewat Sandal, SM Malah Masuk Penjara Gegara Gesture Gelisah
-
Sepakat Kembangkan PLTA di Indonesia: PLN dan J&F S.A Brasil Teken MoU di Depan Dua Presiden