Suara.com - Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria paruh baya sedang menjajakan dagangannya hingga nglesot (duduk di lantai) sebuah restoran di Solo membuat warganet terharu.
Pria paruh baya tersebut adalah Didik. Terlihat dalam video, Didik sedang menawarkan dagangannya berupa cermin, sisir, hingga kain lap kepada pengunjung restoran.
Video pria nglesot di restoran di Solo tersebut kali pertama dibagikan oleh akun Tiktok @ceritadisolo dan diunggah ulang oleh akun Instagram @thoric.idn, Jumat (21/8/2020).
“Beliau Pak Didik. Pedagang Keliling (berjalan kaki) di Kota Solo. Siang ini, Pak Didik yang begitu ramah terlihat berjalan gontai di area deket Pasar Nongko dan masuk ke Selat Viens...,” tulis akun Instagram @thoric.idn dalam keterangan foto.
“Beliau [Didik] menawarkan dagangannya, yang tidak seberapa, cermin, sisir, kanebo, kain lap dan lain-lain. Tak lupa, beliau selalu ramah terhadap siapa saja. Liat photo itu, beliau kesampingkan rasa lelahnya, tetaap tersenyum,” tambah akun tersebut sebagaimana yang dilaporkan Solopos.com -- media jaringan Suara.com.
Sontak, unggahan video pria nglesot tersebut dibanjiri rasa haru dari warganet. Mereka merasa iba kepada Didik lantaran di usianya yang tua, ia masih semangat berjualan demi menafkahi sang istri dan anaknya.
Gigih Menawarkan Dagangan
Terlihat juga dalam video, meskipun banyak orang yang abai akan keberadaannya, Didik tetap gigih menjajakan dagangannya. Pria itu bahkan rela nglesot di lantai.
Seperti yang diungkapkan akun Instagram @widya_rose di kolom komentar, “Jd brebes mili aku mas. Semoga sll diberi kesehatan buat mas thoric dan juga pak didik semoga sll laris manis dagangannya aamiin.”
Baca Juga: Asyik! Restoran Grand Garden Cafe di Kebun Raya Bogor Sudah Buka Kembali
“Pancen bapak e ruamah banget, semangat e tinggi pol, kalau ketemu jangan lupa beli walaupun kita tidak membutuhkan barang yang dijual, tapi idep-idep nglarisi ben tambah semangat,” ungkap akun @erminanursetya.
Tak sedikit pula dari warganet yang tergerak hatinya untuk memberikan donasi kepada pria paruh baya yang diketahui bertempat tinggal di Tawangmangu, Karanganyar itu. “Mas, boleh minta rekening jenengan?," tulis akun @iamgracedk.
Berdasarkan pantauan Solopos.com, hingga kini, Senin (24/8/2020), video pria nglesot di restoran di Solo itu sudah ditonton oleh sebanyak 204.000 lebih pengguna Instagram.
Berita Terkait
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
Aplikasi Edit Video Gratis Paling Hits: Ini Cara Menggunakan CapCut dengan Efektif dan Mudah
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Say My Name oleh Miyeon i-dle: Perasaan Rindu yang Melekat Setelah Berpisah
-
Apa Itu Kartu VAR? Inovasi Football Video Support di Piala Dunia U-17 2025 di Qatar
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting