Suara.com - Sebuah taman hiburan di Tokyo pada Senin (31/8/2020) menutup pintunya untuk terakhir kalinya setelah beroperasi selama lebih dari sembilan dekade.
Menyadur Asia One, Selasa (1/9/2020), Taman hiburan Toshimaen tutup setelah beroperasi lebih dari 94 tahun beroperasi. Taman tersebut dibuka pada tahun 1926 di utara Tokyo.
Taman hiburan tersebut sudah menjadi saksi kebahagiaan ribuan warga, termasuk Junko dan Hikari Abe, seorang ibu dan anak perempuan yang bekerja di taman tersebut dan bertemu dengan pasangan mereka di sana.
Junko, seorang penjaga taman berusia 62 tahun yang telah bekerja di Toshimaen sejak tahun 1970-an, mengatakan dia berkeinginan berada di sana sampai akhir hidupnya.
"Saya ingin menikmati tempat itu bersama dengan putri saya." ujar Junko.
Putri Hikari Abe mulai bekerja di taman tersebut pada tahun 2015. Dia berharap bisa berfoto bersama keluarganya setelah menikah dengan tunangannya, yang juga dia temui di taman tersebut.
"Itu adalah tempat yang saya anggap biasa karena sudah ada sejak saya lahir, jadi saya tidak percaya bahwa itu akan hilang," katanya.
Pengunjung lain mengingat saat mereka datang bersama keluarga, acara sekolah, dan perayaan tradisionalnyang mereka lakukan di Toshimaen, yang saat ini dibatasi jumlah orang yang diizinkan masuk karena pandemi Covid-19.
"Sangat disesalkan dan menyedihkan, saya tidak dapat berhenti berharap penutupan taman ditunda atau bahkan dibatalkan," kata Akiyoshi Tomizawa (54) salah satu pengunjung.
Baca Juga: Rumitnya Proses Kepindahan Valentino Rossi ke Petronas Yamaha SRT
Tomizawa, yang mengunjungi taman itu sejak usia empat tahun, mengatakan dia sering berenang di taman bersama teman-temannya dan berkencan di sana saat remaja.
Bagian dari pesona taman terletak pada berbagai atraksinya, termasuk kolam renang, restoran, dan wahana roller coaster.
Yasuko Tagata (56), menceritakan kenangannya di taman tersebut saat menonton kembang api, yang merupakan tradisi musim panas di malam hari di Jepang, bersama teman-teman dari kolam renang.
"Toshimaen adalah tempat orang tumbuh bersama," kata Yasuko.
Toshimaen adalah salah satu taman hiburan terbesar di Tokyo dengan lebih dari 30 wahana dan atraksi termasuk komidi putar kayu yang dibuat di Jerman pada tahun 1907 dan dibawa pada tahun 1971.
Taman Toshimaen juga memiliki kolam berbentuk donat sepanjang 350 meter yang diperkenalkan pada tahun 1965, yang dikatakan sebagai kolam arus pertama di dunia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Pendidikan Tak Boleh Terputus Bencana, Rektor IPB Pastikan Mahasiswa Korban Banjir Bisa Bebas UKT
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap