Suara.com - Ada yang spesial dari hari ulang tahun Partai Demokrat kali ini. Selain kantor yang sudah selesai direnovasi, kemarin Agus Harimurti Yudhoyono juga meluncurkan seragam Partai Demokrat yang baru.
AHY mengatakan seragam adalah simbol kebersamaan, kekompakan, kesetiaan, kebanggaan dan kehormatan. Itu semua adalah sumber kekuatan dalam setiap perjuangan dan pengabdian.
Melalui Instagram, ketua umum Partai Demokrat itu mengatakan dalam setiap kesempatan selalu menyampaikan kepada kader bahwa “muda adalah kekuatan.”
"Salah satunya adalah dengan selalu tampil muda membuat rasa percaya diri kita semakin meningkat. Itulah alasan saya dalam mendesain sendiri seluruh seragam baru Partai Demokrat ini," kata AHY.
Tahun ini dia meluncurkan sejumlah seragam yang terdiri dari: kaus (T-Shirt) Demokrat, kaus berkerah (Polo Shirt) Demokrat, rompi (Vest) Demokrat, pakaian dinas lapangan (Tacticool) Demokrat, training pack Demokrat, pakaian dinas harian lengan pendek, pakaian dinas harian lengan panjang, kemeja Demokrat, blazer Demokrat, batik Demokrat, topi Demokrat, masker Demokrat, dan jilbab Demokrat.
"Dengan tampilan muda, modern dan dinamis, insya Allah mampu merefleksikan kerja-kerja dan semangat para pengurus dan kader partai ke depan," kata dia.
Dia menekankan yang paling penting, semua produk seragam ini asli karya anak bangsa. Selain menambah semangat para kader, katanya, juga merupakan bentuk dukungan konkret Partai Demokrat bagi industri kreatif dan usaha para pelaku UMKM Indonesia.
Dia berharap dengan seragam baru ini para pengurus dan kader semakin percaya diri, semakin solid, dan semangat dalam mendedikasikan seluruh perjuangan partai untuk mewujudkan harapan rakyat Indonesia.
Baca Juga: Minuman Kolagen Bikin Awet Muda? Ini Kata Dokter Kulit!
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-17 Akhiri Fase Grup dengan Kemenangan 2-1 atas Honduras
-
2 Mobil Listrik Desain Sporty untuk Kaum Muda Dinamis, Mana yang Paling Cocok Untukmu?
-
YES 2025 Siap Jadi Ruang Anak Muda Bersuara untuk Ekonomi Indonesia yang Hijau dan Inklusif
-
7 Mobil Bekas Under Rp200 Juta, Tahun Muda, Irit, Pajak Murah, Mesin Bandel: Hatchback hingga SUV
-
Lawan Honduras, Timnas Indonesia U-17 Wajib Pesta Gol Demi Lolos Fase Grup?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Zahaby Gholy Starter! Ini Susunan Pemain Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
Terkini
-
Cuma di Indonesia Diktator Seperti Soeharto Jadi Pahlawan, Akademisi: Penghinaan terhadap Akal Sehat
-
Pramono Anung Usul Revitalisasi Kota Tua dan Pembangunan RS Internasional Sumber Waras Masuk PSN
-
Buntut Rumah Hakim Dibakar, Jaksa KPK di Medan Kini Dikawal Ketat Selama Sidang Korupsi PUPR Sumut
-
Tak Ingin Insiden SMA 72 Terulang, Gubernur Pramono Tegaskan Setop Praktik Bullying di Sekolah
-
DPR Dukung BGN Tutup Dapur SPPG Penyebab Keracunan MBG: Keselamatan Anak-anak Prioritas Utama
-
BMKG Peringatkan Potensi Cuaca Ekstrem Selama Seminggu, Jakarta Hujan Lebat dan Angin Kencang
-
Setelah Gelar Pahlawan, Kisah Soeharto, Gus Dur, hingga Marsinah akan Dibukukan Pemerintah
-
Dari Kelapa Gading ke Senayan: Ledakan SMA 72 Jakarta Picu Perdebatan Pemblokiran Game Kekerasan
-
Terungkap! Terduga Pelaku Bom SMA 72 Jakarta Bertindak Sendiri, Polisi Dalami Latar Belakang
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat