Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, membuka peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-37, yang jatuh 9 September 2020. Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya dengan satu tema, Haornas kali ini menghadirkan tiga tema sekaligus, Sport Science, Sport tourism, Sport Industry.
Di situasi pandemi kali ini, Haornas pun dirayakan secara terbatas dengan memperhatikan protokol kesehatan.
Menurut Zainudin, berbagai negara maju sudah menerapkan Sport Science. Sport Science dapat mengukur dengan tepat, sehingga hasilnya dapat dijadikan standar dan menjadi panduan bagi pembinaan atlet.
"Apalagi bila kita ingin menjadi tuan rumah pelaksanaan Olimpiade 2032, maka sejak saat ini, talenta-talenta muda yang berusia 10 - 13 tahun sudah disiapkan untuk menjadi atlet andalan dengan pendampingan Sport Science yang tepat," ujarnya di Jakarta, Rabu (9/9/2020).
Kondisi alam Indonesia, baik daratan, lautan, pegunungan, dan cuaca, dinilai sangat mendukung untuk menjadikan wisata olahraga atau Sport Tourism. Berbagai negara juga sudah menyediakan paket-paket wisata olahraga untuk menjadi sumber devisa negaranya.
"Kegiatan-kegiatan, seperti Tour de Singkarak dan Tour de Ijen, selain itu Borobudur Marathon dan triathlon juga sudah mendatangkan turis di Indonesia. Ini harus lebih kita kembangkan, apalagi tahun depan, kita akan menjadi tuan rumah MotoGP di Mandalika, Nusa Tenggara Barat," ujarnya.
"Untuk Sport Industry, saat ini kegiatan olahraga tidak bisa dipisahkan dengan industri, baik industri barang maupun industri jasa. Potensi industri olahraga di Indonesia cukup besar, tapi kita belum memanfaatkannya secara optimal. Berbagai kebutuhan peralatan olahraga masih banyak yang harus didatangkan dari luar negeri," tambah Zainudin.
Ia menambahkan, kalangan industri harus sudah mulai mensosialisasikan kepada stakeholder olahraga untuk semaksimal mungkin menggunakan peralatan olahraga produksi dalam negeri. Maka untuk menindaklanjuti tiga tema besar tersebut, pada 4 September lalu, telah diadakan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dengan Kementerian Perindustrian untuk Sport Industry, dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk Sport Tourism.
Untuk Sport Science akan dilakukan setelah acara Peringatan Haornas, bersama dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Riset dan Teknologi, bersama dengan beberapa perguruan tinggi.
Baca Juga: Haornas 2020, Juan Laurent Ingin Pembinaan Basket Nasional Ditingkatkan
Penghargaan Satya Lencana Dharma Olahraga
Pada kesemapatan tersebut, Kemenpora memberikan Satya Lencana Dharma Olahraga kepada 34 orang dan 148 orang pelaku olahraga berprestasi.
Kategori Pembina Olahraga
1. Airlangga Hartarto
(Ketua Umum PB. Wushu Indonesia)
2. Mochamad Basoeki Hadimoeljono (Ketua Umum PB. PODSI)
3. Joni Supriyanto (Ketua Umum PB. Perbakin)
4. Djoko Pramono (Wakil Ketua Umum PB. PABSI)
Berita Terkait
-
Disentil Jokowi, Menpora Segera Benahi Sistem Pembinaan Olahraga Nasional
-
Haornas 2020, Juan Laurent Ingin Pembinaan Basket Nasional Ditingkatkan
-
Top 5 Sport: 3 Negara Mundur dari Piala Thomas-Uber 2020, Ini Respons PBSI
-
Jokowi: Olahraga Adalah Industri Besar, Buka Peluang Sport Tourism
-
Peringati Hari Olahraga Nasional, Ini Pesan Khusus Presiden Jokowi
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
PSI Incar Jawa Tengah Jadi Kandang Gajah, Hasto PDIP Kasih Respons Santai, Begini Katanya
-
Rakernas I 2026: PDIP Bakal Umumkan Sikap Resmi Terkait Wacana Pilkada di Akhir Acara
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Politik Adalah Alat Pengabdian, Bukan Sekadar Kejar Jabatan
-
Megawati Dorong Politik Berbasis Kearifan Lokal: Peradaban Diukur dari Cara Menghormati Bumi
-
Instruksi Tegas Megawati di HUT ke-53 PDIP: Kader Wajib Jaga Alam, Hingga Lawan Keserakahan
-
Kritik Keras Regulasi Karpet Merah Konsesi, Megawati: Itu Pemicu Bencana Ekologis di Sumatra
-
Megawati di HUT ke-53 PDIP: Krisis Iklim Adalah Ancaman Nyata, Generasi Muda Paling Dirugikan
-
Megawati Kecam Intervensi AS di Venezuela: Ini Imperialisme Modern!
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026