Suara.com - Identitas mayat laki-laki yang ditemukan di dalam toko karpet yang terbakar di kawasan Gang Siku, Jalan Veteran, Rang Kayo Hitam, Kecamatan Pasar, Kota Jambi, pada Minggu (13/9) akhirnya terkuak.
Kasat Reskrim Polresta Jambi, Kompol Suhardi mengatakan, sosok mayat tersebut bernama M Arifin Daud (47), warga RT 10, Kasang Jaya, Kecamatan Jambi Timur yang merupakan salah satu karyawan toko karpet yang terbakar tersebut.
Arifin merupakan karyawan toko karpet tersebut dan sebelum terjadi kebakaran, dia dipecat dari pekerjaannya oleh pemilik toko yang menjual berbagai jenis karpet dan tikar.
Sebelumnya, warga dan pedagang di sekitaran Gang Siku, Jalan Veteran, Rang Kayo Hitam, Pasar Jambi, Senin (14/9) dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat di lokasi terjadi kebakaran.
Sesosok mayat tersebut merupakan korban kebakaran toko penjual karpet yang terjadi pada Minggu (13/9).
Polisi yang menemukannya jenazah Arifin berawal dari kecurigaan warga sekitar, yang mencium aroma tidak sedap dari dalam ruko.
Curiga dengan bau tersebut, warga langsung menghubungi pihak Kepolisan Sektor Pasar Jambi, dan petugas langsung melakukan evakuasi.
Proses evakuasi berlangsung lebih dari satu jam, dengan menggunakan gergaji mesin.
Setelah berhasil diturunkan dari lantai dua tuko tersebut jenazah korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk dilakukan autopsi dan kasusnya kini masih dalam tahap penyelidikan guna mengetahui penyebab kematiannya apakah ada unsur bunuh diri dengan cara membakar toko dan isinya atau lainnya.
Baca Juga: Rumah Gelap usai Suami Wafat, Kronologi Mayat Janda Tanpa Busana Ditemukan
Untuk kasus ini Polresta Jambi menyerahkan kasus itu kepada Polsek Pasar guna melakukan penyelidikan atas temuan mayat laki-laki di toko karpet yang terbakar tersebut. Dan untuk informasi dan perkembangan kasus tersebut akan ditangani oleh Polsek Pasar Kota Jambi. (Antara)
Berita Terkait
-
Mayat Pria Tanpa Identitas dengan Luka Lebam Mengapung di Kali Ciliwung, Korban Pembunuhan?
-
Geger Jasad Pria Misterius di TPU Bekasi Barat, Diduga Korban Pembunuhan
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini
-
Pensiunan Guru di Sumbar Tewas Bersimbah Darah Usai Salat Subuh
-
Fakta Baru Mayat di Cikupa: Diduga Tewas Sepekan, Dibungkus Plastik dan Karung
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
Terkini
-
Pramono Anung: Transjabodetabek Mau Buka Rute Baru ke Soetta dan Jababeka
-
Tampak Tenang, Begini Detik-detik Kedatangan Bupati Pati Sudewo di KPK Usai Terjaring OTT
-
Kejari Batam: Kasus TPPO dan PMI Ilegal Marak, Lima Hingga Sepuluh Perkara Tiap Bulan
-
Truk Seruduk Pembatas Jalan di Casablanca, Rute Transjakarta 6D Terpaksa Dipangkas
-
KPK Tangkap Bupati Pati Terkait Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa
-
Kena OTT, Wali Kota Madiun Jadi Tersangka Kasus Dugaan Suap Proyek dan Dana CSR
-
156 Siswa Terpapar Narkotika, Gerindra Desak Pemprov DKI Perketat Penjualan Obat Keras
-
BGN Akui Sejumlah Dapur MBG Belum Sesuai Standar, Penyebabnya Program Percepatan
-
Dilaporkan Hilang, Seorang Warga Karawang Ditemukan Tewas di Tengah Banjir
-
Serpihan Pesawat Jatuh di Gunung Bulusaraung Ditemukan! Ini Perkembangan Terbaru dari Kemenhub