Suara.com - Hebohnya kabar kepulangan Habib Rizieq Shihab sampai membuat hari penting kelahiran politisi Fahri Hamzah hampir terlupakan.
Tepat di hari kepulangan Habib Rizieq Shihab dan Hari Pahlawan yakni 10 November, Fahri Hamzah merayakan ulang tahunnya yang ke-49 tahun.
Namun, peringatan hari ulang tahun Fahri Hamzah itu tenggelam seiring dengan ramainya pemberitaan soal Habib Rizieq Shihab yang membanjiri media.
Beruntung, politisi sekaligus penulis Zara Zettira mengingatnya dan mengucapkan selamat kepada Fahri melalui Twitter.
"Selamat milad bang nda @Fahrihamzah. 10 11 2020. Hampir kelupaan gegara #AhlanWaSahlanIBHRS," tulis Zara.
Cuitan selamat itu lantas dibalas Fahri dengan mewajarkan situasi. Ia pun menitipkan salam hormat kembali kepada Zara dan keluarga.
"Enggak apa-apa.. Aku bukan apa-apa.. Salam hormat sama keluarga ya," balas Fahri.
Usai membalas cuitan itu, Fahri lantas banjir ucapan selamat dari para pengikutnya di Twitter.
"Barakallahu fii umrik Bang Fahri, semoga selalu diberikan-Nya kesehatan, kebahagiaan dan kesuksesan, Aamiin ya rabbal 'alamiin," ucap warganet.
Baca Juga: Habib Rizieq Sulit Satukan Oposisi, Tapi Bisa Pompa Ghiroh Politik Islam
Fahri Hamzah lahir pada 10 November 1971 di Utan, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat.
Pria berusia 49 tahun ini tumbuh besar di Pulau Sumbawa, NTB. Fahri diketahui bersekolah dasar hingga SMA di Muhammadiyah Sumbawa. Hingga akhirnya ketika lulus SMA, Fahri lantas melanjutkan jenjang pendidikan S1-nya di Fakultas Pertanian Universitas Mataram (Unram).
Pada tahun 1977, Fahri lantas melanjutkan kuliah S2-nya di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (UI) dengan program studi Magister Ilmu Kebijakan Publik UI.
Ketika tahun 1998 yakni saat usianya menginjak 27 tahun, Fahri kian dikenal publik karena keberaniannya menentang dan mengkritik kebijakan pemerintahan Presiden Soeharto.
Bahkan hingga saat ini, Fahri Hamzah masih menjadi sorotan media dan masyarakat karena gaya bicaranya yang lantang dan penuh kritik.
Berita Terkait
-
Habib Rizieq Sulit Satukan Oposisi, Tapi Bisa Pompa Ghiroh Politik Islam
-
FPI, KAMI, dan Masyumi Akan Bersatu Dipimpin Habib Rizieq? Ini Kata Refly
-
Siapa Firza Husein? Namanya Kembali Viral Saat Kepulangan Habib Rizieq
-
HRS Pulang, Refly Harun Sebut Sosoknya Bisa Memperkuat Poros Oposisi
-
Jemput Habib Rizieq di Bandara Soetta, Arie Untung Nangis
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter
-
Arahan Megawati ke Kader PDIP: Kritik Pemerintah Harus Berbasis Data, Bukan Emosi
-
Sikap Politik PDIP: Megawati Deklarasikan Jadi 'Kekuatan Penyeimbang', Bukan Oposisi
-
PDIP Tolak Pilkada Lewat DPRD, Megawati: Bertentangan dengan Putusan MK dan Semangat Reformasi
-
KPK Segera Periksa Eks Menag Yaqut dan Stafsusnya Terkait Korupsi Kuota Haji
-
Diperiksa 10 Jam, Petinggi PWNU Jakarta Bungkam Usai Dicecar KPK soal Korupsi Kuota Haji
-
KPK Periksa Petinggi PWNU Jakarta, Dalami Peran Biro Travel di Kasus Korupsi Haji
-
Kuasa Hukum Roy Suryo Sebut Kunjungan Eggi Sudjana ke Solo 'Bentuk Penyerahan Diri'
-
PDIP Kritik Pemotongan Anggaran Transfer, Desak Alokasi yang Adil untuk Daerah