Suara.com - Psikolog anak Seto Mulyadi atau Kak Seto begitu dikenal masyarakat luas karena potongan rambutnya yang ikonik.
Gaya rambut yang dimiliki Kak Seto dianggap begitu konsisten hingga usianya yang menginjak 69 tahun, lantaran tetap tebal dan klimis.
Alhasil, banyak orang yang bertanya tentang keaslian rambut Kak Seto. Tak sedikit diantara mereka yang menyatakan bahwa Kak Seto memakai wig.
Banyaknya pertanyaan dan berita simpang siur tentang orisinalitas rambutnya, membuat Kak Seto mengunggah sebuah foto klarifikasi.
Foto yang memperlihatkan dirinya setelah berenang dan foto saat dirinya mengisi webinar.
"Banyak yang bertanya kalau rambut saya ini asli atau palsu. Ini adalah rambut asli. Dan foto ini adalah foto rambut saya sehabis berenang. Sedangkan foto kedua adalah rambut saya setelah rapi dan siap untuk memberikan webinar," tulis keterangan caption di akun Instagram @kaksetosahabatanak seperti dikutip Suara.com pada Rabu (9/12/2020).
Unggahan foto tersebut menjadi jawaban atas misteri yang selama ini dicari banyak orang.
Warganet pun berbondong-bondong berkomentar di kolom unggahan tersebut.
"Akhirnya misteri terbesar abad ini terpecahkan," komentar akun @mk.fariz.
Baca Juga: Kata Kak Seto, Orangtua Jangan Paksa Anak Usia TK Pandai Calistung
"Akhirnya saya bisa tidur nyenyak kak," tulis akun @acenyaace.
"Dari kecil kak. Akhirnya bisa lihat rambut Kak Seto yang acak," balas akun @riotriantoro05.
"Hyung Seto," ujar akun @surya_alghazi.
"Ya Allah kaget saya pas lihat Instagram, muncul foto Kak Seto," tutur akun @efrina.efrina.
Berita Terkait
-
Kak Seto Skatmat Anies karena Dukung Anak Demo: Teriak, Kepanasan, Capek
-
Kak Seto: Anak TK Tak Harus Pandai Calistung
-
Kata Kak Seto, Orangtua Jangan Paksa Anak Usia TK Pandai Calistung
-
Pandemi Covid-19, Orang Tua Harus Posisikan Diri sebagai Sahabat Anak
-
Buat Anak Nyaman Selama di Rumah, Kak Seto Minta Ortu Jangan Sok Jadi Bos
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
Terkini
-
Ketua KONI Ponorogo Diperiksa KPK Terkait Dugaan Korupsi Bupati Nonaktif Sugiri Sancoko
-
Libatkan Ahli, Polisi Bedah Batas Kebebasan Berekspresi dalam Kasus Mens Rea Pandji Pragiwaksono
-
Prabowo Duga Ada Kekuatan Asing Bayar Segelintir Orang untuk Mengejek
-
Bantah Tak Kooperatif, Legislator Bekasi Nyumarno Sambangi KPK: Undangan Tak Sampai ke Alamat KTP
-
Prabowo Janjikan Kampus Kedokteran Gratis
-
50 Medsos Lokal Ramaikan ISMN Yogyakarta Meetup 2026, Bahas Kolaborasi di Era Digital
-
Diduga Disambar Petir, Lantai 5 Tzu Chi School PIK Terbakar: Kerugian Ditaksir Rp200 Juta
-
Gus Ipul Berkelakar soal Khofifah: Tiga Kali Pilgub Lawannya Sama, Bergantian Jadi Mensos
-
Waspada Banjir di Puncak Musim Hujan, Ini 5 Hal Penting yang Wajib Disiapkan
-
Rismon Siap Buka-bukaan di Sidang KIP Besok: Sebut Ijazah Gibran Tak Penuhi Dua Syarat Krusial