Suara.com - Presden Joko Widodo (Jokowi) telah mengumumkan enam menteri baru dalam Kabinet Indonesia Maju di halaman belakang Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (22/12/2020).
Awak media pun hanya menunggu di ruang wartawan Kompleks Istana Kepresidenan dan tidak diperbolehkan memasuki area Jokowi mengumumkan menteri barunya. Pengumuman perombakan kabinet disampaikan melalui Youtube Sekretariat Presiden.
Setelah jumpa pers, awak media kembali berupaya mencari pintu keluar dari keenam menteri baru untuk melakukan sesi wawancara yakni di samping pintu masuk Wisma Negara.
Namun wartawan tetap tidak diperbolehkan mendekat ke area tersebut lantaran termasuk area steril.
Wartawan hanya bisa melihat satu persatu para menteri baru yang telah diumumkan Jokowi keluar dari pintu Wisma Negara dari kejauhan.
Menteri yang terakhir keluar yakni Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.
Awak media pun dari kejauhan sempat memanggil staf Sandiaga untuk wawancara.
Namun teriakan wartawan hanya dibalas dengan lambaian kedua tangannya
Tak lama kemudian mobil Sandiaga langsung meluncur keluar Kompleks Istana Kepresidenan.
Baca Juga: Keren! Potret Jadul Kebersamaan 3 Menteri Jokowi Dibagikan Erick Thohir
Berikut keenam menteri baru Jokowi - Maruf Amin:
- Menteri Sosial: Tri Rismaharini
- Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif: Sandiaga Uno
- Menteri Kesehatan: Budi Gunadi Sadikin
- Menteri Agama: Yaqut Cholil Qoumas
- Menteri Kelautan dan Perikanan: Sakti Wahyu Trenggono
- Menteri Perdagangan: M Lutfi.
Berita Terkait
-
Foto Jadul Erick Thohir Viral; Dulu Nongkrong Bareng, Sekarang Bantu Jokowi
-
Keren! Potret Jadul Kebersamaan 3 Menteri Jokowi Dibagikan Erick Thohir
-
Kemarin Tri Rismaharini Masih 'Ngaspal' Jalan, Sekarang Jadi Menteri Sosial
-
Luar Biasa, 3 Pengusaha Foto Bareng di Masa Muda, Semua Jadi Menteri Jokowi
-
Harta Kekayaan Sandiaga Uno, Menparekraf yang Ditunjuk Jokowi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
4 Oknum Polisi di Madiun Terlibat Kasus Peredaran Narkoba
-
Kejati Bengkulu Dalami Dugaan Mark Up Proyek PLTA, Dokumen Disita dari Tiga Lokasi
-
Refly Harun Bongkar 7 Keberatan di Kasus Ijazah Jokowi: Ijazah Asli Justru Makin Meragukan
-
Momen Haru Sidang Kasus Demo Agustus, Ayah Terdakwa Peluk Anak di PN Jakut
-
Rencana Wapres Gibran ke Yahukimo Terhenti, Laporan Intelijen Ungkap Risiko Fatal
-
Dubes WHO Yohei Sasakawa Sorot Fakta Pahit Kusta: Diskriminasi Lebih Menyakitkan dari Penyakitnya
-
Jerman, Prancis, Swedia dan Norwegia Kirim Militer ke Greenland, NATO Siap Hadang AS
-
Banjir Ancam Produksi Padi Lebak, Puluhan Hektare Sawah Terancam Gagal Panen Total
-
Ono Surono Dicecar KPK Soal Aliran Uang Korupsi Bupati Bekasi, Kapasitas Sebagai Ketua PDIP Jabar
-
Franciscus Sibarani: Aspirasi PerCa Jadi Bahan Revisi UU Kewarganegaraan