Suara.com - Beredar di media sosial, sebuah foto yang memperlihatkan wajah pria diduga Yaqut Cholil Qoumas atau Gus Yaqut, Menteri Agama pengganti Fachrul Razi, sedang memeluk seorang wanita.
Foto tersebut dibagikan oleh pengelola akun Facebook Mulyono Ali ke grup KERAH BATIK (kendal bergairah debat politik), 30 Oktober 2020.
Dalam foto itu, terdapat wajah dari tokoh GP Ansor, Yaqut Cholil Qoumas, yang baru saja dipilih presiden menjabat sebagai Menteri Agama.
Berikut narasi yang ditulis oleh pemilik akun Facebook Mulyono Alit:
"Duta Syahwat Oleh Kader NU.. bisa pesan fatwa Halal soal syahwat ke NU.. bisa COD & Order.. yg ptg pembayaran harus cash Mggunakan amplop coklat."
Lantas benarkah klaim atas foto Yaqut Cholil Qoumas yang diklaim menjadi duta syahwat?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran Turnbackhoax.id -- jaringan Suara.com, foto dalam unggahan Facebook itu hanyalah hasil suntingan belaka.
Pasalnya, foto identik pria berbaju putih yang sedang memeluk seorang wanita pernah diunggah oleh sebuah blog pada 2011 silam.
Baca Juga: Setelah Jadi Menag, Gus Yaqut Harus Berani Tinggalkan Bayang-bayang Partai
Dalam foto aslinya, pria tersebut tidak mengenakan kacamata dan berkumis tebal.
Penampakan pria itu pun berbeda dengan sosok Yaqut Cholil Qoumas sebagaimana diunggah pula oleh akun Facebook tersebut.
Dalam blog foto pria berbaju putih berasal, terdapat artikel berjudul "Alasan Wanita Muda Kencani Pria Matang".
Hanya saja, dalam artikel itu tidak ada narasi yang menyebut kader NU menjadi duta syahwat sebagaimana diklaim.
Sementara itu, foto Yaqut Cholil Qoumas yang disandingkan dalam kolase berasal dari artikel Detik.com berjudul "Apresiasi Polri Tangkap Gus Nur, GP ANsor: Efek Jera Buat Mulut Penghasut", diterbitkan pada 24 Oktober 2020.
Kesimpulan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'
Terkini
-
Putri Zulkifli Hasan Sambut Putusan MK: Saatnya Suara Perempuan Lebih Kuat di Pimpinan DPR
-
Projo Tetapkan 5 Resolusi, Siap Kawal Prabowo hingga 2029 dan Dukung Indonesia Emas 2045
-
Budi Arie Bawa Gerbong Projo ke Gerindra? Sinyal Kuat Usai Lepas Logo Jokowi
-
Cinta Terlarang Berujung Maut, Polisi Tega Habisi Nyawa Dosen di Bungo
-
Dua Tahun Lalu Sakit Berat, Kini Adies Kadir Didoakan Kembali di Majelis Habib Usman Bin Yahya
-
Makna Arahan Mendagri Tito Karnavian Soal Dukungan Pemda Terhadap PSN
-
Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII Wafat, Akhir Perjalanan Sang Pemersatu Takhta Mataram
-
Rawan Tumbang Saat Hujan Deras, Pemprov DKI Remajakan Puluhan Ribu Pohon di Jakarta
-
APBD Dipangkas, Dedi Mulyadi Sebut ASN Jabar Bakal Puasa Tahun Depan
-
Viral ASN Deli Serdang Ngaku Sulit Naik Pangkat, Bobby Nasution Langsung Mediasi dan Ini Hasilnya