Suara.com - Profil Din Syamsuddin mendadak jadi sorotan pasca hari ini dirinya dikabarkan menikah dengan cucu pendiri Pondok Pesantren (Ponpes) Gontor, Rashda Diana.
Sebelumnya, Din Syamsuddin dikabarkan telah bercerai dengan Novalinda Jonafrianty pada 16 Desember 2020 lalu. Dari pernikahannya dengan Novalinda, Din Syamsuddin telah dikaruniai tiga orang anak.
Tak lama setelah digugat cerai oleh Novalinda, tepat hari ini, 3 Januari 2021 Din Syamsuddin telah resmi berstatus sebagai suami Rashda Diana.
Lalu, siapa sebenarnya sosok Din Syamsuddin? Berikut ini ulasan tentang profil Din Syamsuddin selengkapnya.
Latar Belakang
Prof. Dr. K.H. Muhammad Sirajuddin Syamsuddin, M.A. atau yang lebih akrab disapa Din Syamsuddin lahir di Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, 31 Agustus 1958. Ia adalah salah satu tokoh Muhammadiyah yang pernah menjabat sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah selama 14 tahun.
Sejak kecil, Din Syamsuddin tumbuh di lingkungan yang religius. Ia menempuh pendidikan dasar di Pondok Modern Darussalam Gontor dan di perguruan tinggi IAIN Syarif Hidayatullah, Jakarta. Din Syamsuddin juga sempat menimba ilmu di University of California (UCLA), Amerika Serikat dengan mengambil program Islamic Studies.
Riwayat Organisasi Din Syamsuddin
Sejak masih duduk dibangku sekolah, Din Syamsuddin memang telah aktif berorganisasi. Tak heran jika kini Din Syamsuddin dipercaya oleh banyak orang untuk menjadi pemimpin Muhammadiyah, Majelis Ulama Indonesia, hingga Forum Perdamaian Dunia.
Baca Juga: Perempuan Ketiga yang Dinikahi Din Syamsuddin, Ini Profil Rashda Diana
Din Syamsuddin juga pernah terjun ke dunia politik dengan menjabat sebagai Ketua Departemen Penelitian dan pengembangan DPP Golkar. Ia juga pernah menjadi anggota MPR dari Fraksi Golkar serta sempat menjabat sebagai Dirjen Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja, Depnaker RI.
Karier Akademis Din Syamsuddin
Intelektual dan ilmu agamanya yang tinggi membuat Din Syamsuddin kemudian memutuskan untuk mengundurkan diri dari dunia politik untuk lebih fokus berkegiatan di bidang akademis, organisasi keagamaan, dan sosial. Ia pun aktif mengajar di berbagai perguruan tinggi, seperti di UMJ, UI, UIN, hingga UHAMKA.
Tidak hanya di kancah nasional, Din Syamsuddin juga memiliki panggung di dunia internasional. Ia tercatat aktif berkegiatan di Center for Dialogue and Cooperation among Civilizations (CDCC), World Islamic People’s Leadership (WIPL), World Council of World Islamic Call Society (WCWICS), Asian Committee on Religions for Peace (ACRP), dan World Peace Forum (WPF).
Din Syamsuddin Menikahi Cucu Pendiri Ponpes Gontor
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Ada Terdakwa Perkara Tata Kelola Minyak Mentah Pertamina Tersandung Kasus Petral, Ada Riza Chalid?
-
Skandal Korupsi Ekspor POME: Kejagung Periksa 40 Saksi, Pejabat dan Swasta Dibidik
-
Polisi Ungkap Alasan Roy Suryo Cs Dicekal: Bukan karena Risiko Kabur, Tapi...
-
Misteri Diare Massal Hostel Canggu: 6 Turis Asing Tumbang, 1 Tewas Mengenaskan
-
Lapor ke Mana Pun Tak Direspons, Kisah Wanita Korban Eksibisionisme yang Ditolong Damkar Benhil
-
Brasil Minta Duit Miliaran Dolar Buat Jaga Hutan, tapi Izin Tambang Jalan Terus
-
Korupsi Tax Amnesty: Kejagung Sebut Periksa Sejumlah Nama Sebelum Pencekalan, Termasuk Bos Djarum?
-
Anggaran Bantuan Hukum Warga Miskin di Jember Mengalami Penurunan
-
Detik-detik Tembok Sekolah di Palmerah Roboh: Udah Goyah, Lari Selamatkan Diri dari Api
-
Kementerian HAM Akan Kumpulkan Seluruh Data Hak Asasi Manusia Lewat Platform Ini