Suara.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ucapan selamat kepada Joe Biden dan Kamala Harris atas pelantikan mereka sebagai Presiden ke-46 dan Wakil Presiden ke-49 Amerika Serikat.
Ucapan tersebut disampaikan Jokowi melalui unggahannya di akun Twitter pribadi @jokowi, Kamis (21/1/2021).
Jokowi pun menautkan gamitan (mention) langsung pada akun @JoeBiden dan @KamalaHarris.
"Congratulations @JoeBiden and @KamalaHarris on your inauguration as the 46th President and 49th Vice President of the United States," tulis Jokowi di akun twitternya, Kamis (21/1/2021).
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu berharap kemitraan strategis Indonesia dan Amerika Serikat dapat terus ditingkatkan.
Jokowi mengatakan kemitraan tersebut tak hanya bermanfaat bagi kerja sama Indonesia dan Amerika Serikat saja, tapi juga bermanfaat untuk dunia yang lebih baik.
"Let us continue to strengthen our strategic partnership, not only for the benefit of our two nations, but for a better world for all," tulis Jokowi.
Untuk diketahui, Joe Biden dan Kamala Harris resmi dilantik di West Front Gedung Capitol AS, Washington DC, pada Rabu (20/1) waktu setempat atau Kamis (21/1) dini hari waktu Indonesia.
Keduanya akan menjabat sebagai Presiden dan Wakil Presiden Amerika Serikat selama empat tahun ke depan.
Baca Juga: Best 5 Oto: Simak Mobil Kenegaraan Presiden Joe Biden, Awkarin Naik Vespa
Tag
Berita Terkait
-
Joe Biden Kamala Harris Dilantik, Harga Emas Antam Naik Jadi Rp 963.000
-
Best 5 Oto: Simak Mobil Kenegaraan Presiden Joe Biden, Awkarin Naik Vespa
-
Nilai Tukar Rupiah Menguat Usai Joe Biden Dilantik Jadi Presiden AS
-
Gagah, Ini Arti Warna Biru yang Dikenakan Joe Biden Saat Inagurasi
-
Pelantikan Joe Biden Kamala Harris Berimbas Positif ke IHSG
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Mengapa KPK Tak Lagi Tampilkan Tersangka Korupsi?
-
Polda Metro Gerebek Clandestine Lab Etomidate di Greenbay Pluit, WNA Tiongkok Jadi Peracik!
-
Roy Suryo Endus Manuver 'Balik Kanan' Eggi Sudjana soal Ijazah Jokowi, Ada Apa?
-
Pendukung Israel Minta AS Segera Caplok Greenland, RUU Aneksasi Sudah Disiapkan
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo
-
KPK Geledah Kantor DJP, Amankan Dokumen dan Uang 8.000 SGD
-
Dede Yusuf Jelaskan Makna 'Matahari Satu' SBY: Demokrat Satu Komando di Bawah AHY
-
Tragis! Tiga Warga Cilincing Tersengat Listrik di Tengah Banjir Jakarta Utara
-
IKN Nusantara: Narasi Kian Meredup Meski Pembangunan Terus Dikebut?
-
Kejaksaan Agung Mutasi 19 Kepala Kejaksaan Negeri di Awal Tahun