Suara.com - Kepolisian Resor Probolinggo, Jawa Timur menangkap seorang pengemudi mobil penumpang umum (MPU) jenis Elf yang menyerempet anggota Satlantas Polres setempat hingga terpelanting di wilayah hukum setempat.
"Iya benar itu anggota Satlantas Polres Probolinggo. Infonya pelaku sudah diamankan," ujar Kabid Humas Polda Jawa Timur Kombes Pol Gatot Repli Handoko sebagaimana dilansir Antara di Surabaya, Selasa (3/2/2021).
Video minibus menyerempat anggota Satlantas Probolinggo itu sempat viral di media sosial.
Suatu rekaman video memperlihatkan mobil penumpang umum menyerempet polisi lalu lintas yang menunggangi sepeda motor hingga terpelanting dan viral di media sosial.
Video itu diunggah akun @arifharmokoofficial di Instagram pada Selasa siang.
"Jangan ditiru. Kejadian di Probolinggo, semoga tidak fatal dan diberikan kesehatan buat rekan-rekan semuanya dan tetap semangat. Ada yang tahu nanti kena pasal apa saja buat sopir yang ugal-ugalan itu?," tulis dia menyertai video yang diunggah.
Gatot mengatakan personel gabungan langsung bergerak dan menangkap pengemudi MPU tak sampai 24 jam usai video itu beredar di media sosial instagram hingga viral.
"Pengemudi sudah ditangkap dan akan diproses hukum. Tempat kejadiannya benar di Kota Probolinggo dan korban anggota Satlantas Polres Kabupaten Probolinggo," ucap perwira menengah Polri tersebut.
Mengenai kondisi korban, Gatot mengatakan anggota Satlantas Polres Probolinggo tidak mengalami luka serius.
Baca Juga: Kasus Mesum yang Viral di Halte SMKN 34 Dihentikan, Pelaku Gangguan Mental
Korban hanya mengalami luka memar dan kini tengah menjalani perawatan di rumah sakit setempat.
"Alhamdulillah tidak ada luka serius, hanya memar-memar," ujar dia.
Berita Terkait
-
Kasus Mesum MA Dihentikan Gegara Gangguan Mental, Polisi Kejar Pelaku Pria
-
Tanding Futsal Bikin Kerumunan, Begini Kata Kapolrestabes Medan
-
Kasus Mesum yang Viral di Halte SMKN 34 Dihentikan, Pelaku Gangguan Mental
-
Geger Pemobil Todongkan Pistol Demi Belah Kemacetan, Barbar Sekali!
-
Kocak! Wisudawan Keciduk Makan saat Wisuda Online, Reaksinya Santuy
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar
-
Megawati Tiba di Rakernas PDIP, Siapkan Arahan Tertutup Usai Disambut Prananda Prabowo
-
Gus Yaqut Tersangka Skandal Haji, Tambah Daftar Panjang Eks Menteri Jokowi Terjerat Korupsi