Suara.com - Seorang wanita di Cowdenbeath, Inggris mendapat hadiah susu selama setahun karena membantu sopir yang terjebak dari badai salju. Ia dorong truk pengantar susu itu menaiki bukit seorang diri.
Menyadur Metro Senin (15/02) video heroiknya diunggah di sosial media dan dilihat oleh bos perusahaan susu Graham's The Family Dairy dan berakhir dengan pujian.
"Ketika saya melihat video Charlene mendorong salah satu truk ke atas bukit yang curam sendirian, saya tidak dapat mempercayainya," jelas Dr Robert Graham Snr, ketua Graham's The Family Dairy.
"Charlene sangat tulus. Ia tidak memikirkan keselamatan sendiri. Meskipun dia adalah wanita super, untuk alasan kesehatan dan keselamatan kami harus menasihati orang lain untuk tidak mengikuti tindakannya."
Menurut penjelasan Charlene, ia sedang menuju ke toko lokal bersama putrinya Rihanna dan Hunter ketika melihat truk susu Graham terjebak salju.
"Pada saat itu, saya benar-benar tidak memikirkan diri saya sendiri. Saya hanya ingin membantu," ujar Charlene.
"Banyak orang mencoba mendorong sebuah mobil ke atas bukit ketika saya melihat truk Graham datang di belakangnya. Roda depannya berputar, dan macet dari semua salju."
"Tetangga saya muncul, jadi saya memintanya untuk mengawasi anak-anak dan anjing itu sementara saya mendorongnya dari belakang."
Truk besar berisi susu segar itu akhirnya berhasil keluar dari salju dan Charlene tak menyadari, ia jadi populer karena videonya dibagikan secara luas.
Baca Juga: Istri Sergio Ramos Tampil Seksi Kenakan Lingerie di Tengah Salju
"Saya hanya membantu orang lain jika mereka dalam masalah. Sangat menyenangkan bertemu dengan Tuan Graham karena saya adalah penggemar berat merek pertanian keluarga dan produk mereka."
"Saya benar-benar tidak membantu untuk menerima imbalan apa pun, tetapi saya sangat senang dengan tawaran produk susu Graham gratis dari mereka selama setahun," lanjutnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
42 Ribu Rumah Hilang, Bupati Aceh Tamiang Minta BLT hingga Bantuan Pangan ke Presiden Prabowo
-
Tanggul Belum Diperbaiki, Kampung Raja Aceh Tamiang Kembali Terendam Banjir
-
Prabowo Setujui Satgas Kuala! Anggarkan Rp60 Triliun untuk Keruk Sungai dari Laut
-
Tawuran Awali Tahun Baru di Jakarta, Pengamat Sebut Solusi Pemprov DKI Hanya Sentuh Permukaan
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Timbunan Sampah Malam Tahun Baru Jogja Capai 30 Ton, Didominasi Alas Plastik dan Gelas Minuman
-
Nasib Pedagang BKT: Tolak Setoran Preman, Babak Belur Dihajar 'Eksekutor'
-
Ragunan 'Meledak' di Tahun Baru, Pengunjung Tembus 113 Ribu Orang Sehari
-
KUHP Baru Berlaku Besok, YLBHI Minta Perppu Diterbitkan Sampai Aturan Turunan Lengkap
-
KUHAP Baru Berlaku Besok, YLBHI Sebut Indonesia Darurat Hukum